Find Us On Social Media :

Arief Budiman Meninggal Dunia! Simak Sepak Terjang Kakak Soe Hok Gie Ini, Aktivis yang Konsisten Memperjuangkan Demokrasi

By Devi Agustiana, Jumat, 24 April 2020 | 12:41 WIB

Soe Hok Djin alias Arief Budiman, sosiolog sekaligus kakak dari Soe Hok Gie meninggal dunia.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Kabar duka, Arief Budiman, sosok aktivis sekaligus kakak dari Soe Hok Gie meninggal dunia pada Kamis 23 April 2020.

Arief Budiman meninggal dunia di RS Ken Saras Kabupaten Semarang pada Kamis, 23 April 2020 pukul 11.40 WIB karena komplikasi dan parkinson yang telah dideritanya sejak lama.

Kabar duka ini disampaikan oleh Akademisi dan Sosiolog Ariel Heryanto.

"Selamat jalan, kawan lama dan rekan sejawat, Arief Budiman, Terima kasih atas apa yang telah engkau sumbangkan ke Indonesia," kata Ariel lewat akun Twitternya pada Kamis, 23 April 2020.

Baca Juga: Pernikahannya dengan Fadel Islami Sempat Jadi Sorotan dan Diramal Tak Bertahan Lama, Muzdalifah Beberkan Alasannya Bisa Bertahan Jalani Rumah Tangga dengan Suami Brondongnya Hingga Sekarang!

Beredar kabar kalau almarhum meninggal dunia setelah berjuang melawan penyakit parkinson.

Diketahui, Arief Budiman adalah aktivis angkatan 1966 yang selalu konsisten memperjuangkan demokrasi dan membela kaum marjinal.

Dikutip Grid.ID dari Harian Kompas, 30 Oktober 1994, Arief Budiman lahir di Jakarta pada 3 Januari 1941 dengan nama Soe Hok Djin.

Sejak muda ia terlibat aktif dalam gerakan antikemapanan seperti penandatanganan Manifes Kebudayaan, demonstrasi tahun 1966 yang penuh mitos, Golput pada tahun 1971 dan lain-lain.

Baca Juga: Pandangannya Tentang Konspirasi Virus Corona Ramai, Jerinx Seret Nama Deddy Corbuzier, Ada Apa ya?

Arief Budiman memang dikenal memiliki sikap keras kepada penguasa, tetapi ia juga tak segan memuji tokoh-tokoh yang memiliki sikap dan pandangan yang ia anggap baik untuk Indonesia walaupun tokoh yang ia puji bertentangan pendapat dengannya.