Find Us On Social Media :

Apink Bawa Pulang Piala Kelima untuk Dumhdurum dari Music Core!

By Arif Budhi Suryanto, Minggu, 26 April 2020 | 17:45 WIB

Apink Bawa Pulang Piala Kelima untuk Dumhdurum dari Music Core!

Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto

Grid.ID - Kabar gembira lagi-lagi datang dari Apink.

Pada acara Music Core yang tayang di stasiun televisi MBC, Sabtu (25/04/2020), Apink berhasil membawa pulang piala kelima untuk lagu Dumhdurum.

Pada tangga lagu Music Core, Apink berada diurutan teratas dengan perolehan skor 10.780.

Apink berhasil menyingkirkan pemenang minggu lalu, (G)I-IDLE yang sekarang diurutan kedua dengan perolehan skor 6.333.

Sementara di peringkat ketiga diduduki oleh M.C the MAX dengan skor 5.793.

Baca Juga: Puasa Ramadhan 2020 di Tengah Pandemi Corona, Feni Rose Pamer Foto Saat Mengenakan Hijab: Tahun Ini Memang Lebih Berbeda..

Melansir dari Soompi, selain membawakan lagu utama Dumhdurum, Apink juga membawakan side track berjudul Love is Blind pada Music Core minggu ini.

Selamat atas kemenangan kelimanya, Apink!

Sebagai tambahan informasi Chorong dan kawan-kawan melakukan comeback pada Senin (13/04/2020) dengan merilis album 'LOOK'.

Perilisan album 'LOOK' sekaligus untuk menyambut 9 tahun anniversary Apink.

Baca Juga: Bikin Tutorial Mengikat Rambut Panjang, Sophia Latjuba Bikin Netizen Salah Fokus oleh Kecantikannya di Usia Jelang Setengah Abad

Ya, ini sudah tahun ke-9 Apink berkecimpung di industri musik Korea.

Apink sendiri pertama kali debut pada 2011 lalu dengan mini album bertajuk 'Seven Springs of Apink'.

Dalam penampilan pertamanya di industri musik Korea, Apink terlihat sangat girly khas gaya anak ABG.

Namun, coba kita perhatikan Apink yang sekarang.

Apink telah berubah dengan mengubah konsepnya menjadi lebih dewasa dan seksi.

(*)