Find Us On Social Media :

Dikenal Sebagai Penyanyi Rendah Hati dan Bersahaja, Didi Kempot Sempat Buat Lagu Terakhirnya yang Bertema Lawan Covid-19 Seminggu Sebelum Meninggal Dunia!

By Maria Novika Diah Siswari, Selasa, 5 Mei 2020 | 11:19 WIB

Dikenal Sebagai Penyanyi Rendah Hati dan Bersahaja, Didi Kempot Sempat Buat Lagu Terakhirnya yang Bertema Lawan Covid-19 Seminggu Sebelum Meninggal Dunia!

Liriknya begitu mudah dimengerti dan musik pengiring yang ringan membuat pendengar bisa berjoget ria.

Selain bakatnya yang luar biasa, pelantun Pamer Bojo ini pun dikenal sebagai salah satu artis yang selalu rendah hati dan bersahaja.

Baca Juga: Sangat Peduli dengan Penanganan Wabah Covid-19, Didi Kempot Sempat Tampil Bersama Yuni Shara dalam Konser Amal untuk Galang Donasi

Selain itu, dirinya juga memiliki rasa kepedulian yang besar terhadap masyarakat.

Hal ini tampak ketika dirinya terlibat dalam 2 konser amal untuk galang donasi guna membantu penanganan wabah covid-19.

Tak hanya itu, dirinya juga menciptakan lagu khusus yang berisi tentang himbauan untuk melawan virus corona.

Baca Juga: Sebelum Didi Kempot Meninggal Dunia, Tarzan Sempat Beri Nasihat Soal Jaga Kesehatan

Lagu yang berjudul Ojo Mudik tersebut diunggah melalui kanal Youtube Didi Kempot Official Channel pada Selasa (28/4/2020).

Tak disangka, lagu berbahasa Jawa ini menjadi karya terakhir Didi Kempot sebelum mengembuskan napas terakhirnya.

Karyanya tersebut berisi himbauan pencegahan penyebaran covid-19 dengan cara tidak mudik dan ajakan agar bersama-sama melawan virus tersebut.

Baca Juga: Didi Kempot Meninggal Dunia Pagi Ini, Instagram Sang Godfather of Broken Heart Langsung Dibanjiri Ucapan Duka Sobat Ambyar: Sugeng Tindak Pakdhe...

Tak tanggung-tanggung, Walikota Solo, F.X. Hadi Rudyatmo, juga turut ikut serta dalam video musik tersebut.

(*)