Find Us On Social Media :

Kumpulan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H, Cocok Buat Status WhatsApp dan Sosmed di Hari Lebaran 2020

By Silmi Nur Aziza, Senin, 18 Mei 2020 | 10:00 WIB

Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H untuk dibagikan di Sosmed selama Lebaran 2020

9. Di beningnya hati ada keruhnya prasangka, disantunnya sapa ada celanya kata. Mohon maaf lahir dan batin. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H.

10. Jika ada ucap yang membekas lara. Ada tingkah merangkai duka. Ada kata merangkai dusta. Mohon maafkan daku lahir dan batin. Selamat lebaran.”

11. Meski wajah tak dapat berjumpa. Tangan tak bisa saling menjabat. Semoga coretan kata ini dapat menjadi jembatan di hari penuh kemenangan ini. Minal Aidzin Wal Fa’idzin, mohon maaf lahir dan batin.

12. Jarak memang selalu memisahkan kita, waktu yang telah berlalu semoga tak jadi sia-sia. Anakmu di sini untuk kebahagiaan kita,Mencari rezeki di dunia yang terkadang tega. Selamat Hari Raya Idul Fitri Papa, Mama. Semoga virus corona cepat berlalu dan kita berjumpa segera.

Baca Juga: Tidak Perlu Bingung! Lebaran #Dirumahaja Akan Semakin Bahagia dengan 6 Hal Ini, Mulai dari Memasak Hingga Membuat Bingkisan

13. Teman, maaf kalau belum sempat bercengkrama atau sekadar berjumpa.

Akibat pandemi yang keji, reuni harus diundur lagi.

Tapi satu hal yang pasti, di sini sahabatmu sangat rindu,Selamat merayakan hari kemenangan ya. Semoga tali silaturahmi selalu terjalin, dan maafkan segala kesalahanku.

14. Dari dulu terus mencari, meski hati masih sendiri, jangan pernah bersusah hati, karena hari ini Idul Fitri. Semoga kita yang sendiri bisa saling berbagi, minal aidin walfaizin mohon maaf lahir dan batin

Baca Juga: Biasa Ditunaikan di Masjid atau lapangan, Sholat Idul Fitri Ternyata Juga Bisa Dilaksanakan di Rumah, Berikut Tata Caranya

15. Sucikan hati dengan dzikir, cerahkan hati dengan pikir, teruslah bersyukur dengan menebar senyuman, dengan kerendahan hati saya mengucapkan selamat lebaran 1441 H

16. Untuk hati yang pernah terluka oleh tajamnya lidah. Untuk jiwa yang tersakiti oleh buruknya sikap dan perilaku. Selamat idul fitri 2020 dan mohon maaf lahir dan batin.

(*)