Find Us On Social Media :

Sempat Tak Digubris saat Minta Tolong hingga Akhirnya Tenggelam, Jasad Siswa SMP di Madiun Muncul Sendiri ke Permukaan

By Arif Budhi Suryanto, Kamis, 11 Juni 2020 | 13:00 WIB

proses evakuasi jasad Radin Candra Eko Setiawan (14) yang pada Selasa (09/06/2020) dikabarkan tenggelam di Sungai Bengawan.

Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto

Grid.ID - Jasad Radin Candra Eko Setiawan (14) yang pada Selasa (09/06/2020) dikabarkan tenggelam di Sungai Bengawan akhirnya berhasil ditemukan.

Melansir dari Surya Malang, jasad Siswa SMP Negeri 3 Kota Madiun itu tiba-tiba muncul ke permukaan, Rabu (10/06/2020).

Oleh petugas gabungan BPBD Kota Madiun, jasad Radin pun langsung dievakuasi.

Baca Juga: Roy Marten Ikuti Jejak Anak Buat Vlog, Gading Marten: Pendapatan Si Bos Mulai Berkurang

Dalam proses evakuasi tersebut, tim pencarian terdiri dari anggota BPBD, tim SAR, TNI, serta Porli.

Beberapa warga lokal pun ada yang ikut membantu, salah satunya Mbah Sukir (67) yang sejak pagi hingga siang hari menyelam mencari jasad korban di dasar sungai.

Baca Juga: Ibunya Divonis Hidupnya tak akan Lama lagi, Biduan Dangdut Ini Akhirnya Menyesal Seumur Hidup karena tidak Sempat Mengabulkan Permintaan Sederhananya: Keinginan Mama Simpel

Kronologi

Diberitakan sebelumnya, Radin tenggelam saat berenang bersama dua kawannya, Zaki dan Bayu.

"Ada tiga orang yang berenang. Yang 2 cuma di pinggir, kalau Radian renang ke tengah," tutur teman korban yang lain, Abdul Ridho.

Tak berapa lama setelah Radian berenang ke tengah, Radian tampak tenggelam.