Find Us On Social Media :

Pelaku Pembuang Mayat Bayi Laki-laki di Tong Sampah Perum Citra Indah Batam Berhasil Ditangkap Berkat Rekaman CCTV

By Arif Budhi Suryanto, Senin, 15 Juni 2020 | 09:20 WIB

Pelaku Pembuang Mayat Bayi Laki-laki di Tong Sampah Perum Citra Indah Batam Berhasil Ditangkap Berkat Rekaman CCTV

Laporan Wartawan Grid.ID, Arif Budhi Suryanto

Grid.ID - Polsek Batam Kota akhirnya berhasil mengungkap pelaku pembuangan bayi dalam kantong plastik di tong sampah Perum Citra Indah.

Ia adalah EK (21) yang tak lain adalah ibu biologis dari bayi tersebut.

Dikatakan Kapolsek Batam Kota AKP Resti Octane Guchi, pelaku berhasil diringkus setelah Tim Gabungan Subdit 3 Jatanras Polda Kepri dan Opsnal Reskrim Polresta Barelang serta Opsnal Polsek Batam Kota melakukan kasus.

Baca Juga: Ngaku Punya Hasrat Seksual Berlebih, Seorang Nenek di Pontianak Nekat Curi Tas Berisi Uang Tunai dan Perhiasan Senilai Rp 15 Juta Demi Bayar Laki-laki Pemuas Nafsu!

Berbekal rekaman CCTV, ciri-ciri pelaku pun dapat diidentifikasi.

EK yang kesehariannya bekerja sebagai pembantu rumah tangga di Perum Citra Indah itu pun berhasil diamankan, Sabtu (13/06/2020) sekira pukul 13.30 WIB.

"Dari hasil intrograsi, EK mengaku kalau dirinyalah yang merupakan ibu kandung dari mayat laki-laki yang ditemukan tempat sampah tersebut," kata Guchi, seperti yang dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Jalani Rapid Test, Seorang Pria di NTT Justru Dinyatakan Hamil, Keluarga Murka: Jangan Main-main!

Pelaku diamankan beserta barang bukti satu buah handuk warna ungu dan satu buah gunting.

Meski belum jelas apa motifnya, namun kasus ini telah ditangani oleh Unit PPA Satreskrim Polresta Barelang.

"Saat ini, tim lagi mengejar pelaku lainnya, yakni pacar EK yang identitasnya telah dikantongi tim gabungan," sambung Kapolresta Barelang AKBP Purwadi.

Baca Juga: Pernikahan Sesama Wanita di Sulawesi Selatan Terbongkar, Berawal dari Kecurigaan Tamu Resepsi Hingga Dijerat Kasus Pemalsuan Identitas

Sebelumnya diberitakan, seorang petugas sampah dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Batam menemukan mayat bayi laki-laki dalam kantong plastik.

Mayat bayi malang itu pertama kali ditemukan di tempat sampah Perumahan Citra Indah, Batam Centre, Kota Batam, Jumat (12/06/2020) sekira pukul 07.30 WIB.

Saat itu, petugas yang hendak menuangkan tong sampah ke bak lori justru dibuat curiga dengan kantong belanjaan berwarna krem.

Baca Juga: Kata Polisi Soal Pria di Kalbar yang Nekat Gantung Diri karena Dililit Utang: Sudah Nyaris Membusuk, Kemungkinan Sudah Meninggal Lebih dari 2 Hari!

"Karena penasaran, akhirnya petugas membuka kantongan belanja itu dan sontak terkeju melihat sesosok mayat bayi," terang Guchi seperti yang dikutip dari Tribun Batam.

Melihat sosok bayo tersebut, petugas dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Batam pun langsung berteriak.

Mayat bayi tersebut dijerat dengan tali berbahan kain warna hitam dan digulung dengan menggunakan baju kain.

Baca Juga: Tak Lihat Ada Benang Layangan Putus yang Melintang di Tengah Jalan, Leher Seorang Pengendara Motor Tersangkut hingga Uratnya Tersayat dan Putus

(*)