Find Us On Social Media :

Bintang Emon Terbukti Negatif Narkoba, Pihak Istana Sarankan Sang Komika Laporkan Buzzer yang Telah Memfitnahnya kepada Pihak Berwajib!

By Novia, Selasa, 16 Juni 2020 | 20:00 WIB

Tenaga ahli utama kedeputian komunikasi politik KSP Donny Gahral Adian usai mengisi diskusi di Gondangdia, Jakarta Pusat, Sabtu (8/2/2020) | Bintang Emon

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti

Grid.ID - Baru-baru ini komika Bintang Emon tengah menjadi sorotan publik.

Pasalnya setelah membuat roasting terkait keresahannya tentang kasus yang menimpa penyidik senior KPK Novel Baswedan tengah berbuntut panjang.

Sejak mengunggah sebuah video yang menyuarakan pendapatnya itu, Bintang Emon akhirnya dihujani teror dan dituding telah menggunakan narkoba jenis sabu.

Baca Juga: Millen Cyrus Blak-blakan Cerita saat Dirinya Dilecehkan Pria di Kelab Malam

Melalui postingan Instagramnya pada Selasa (16/6/2020), Bintang Emon akhirnya menjawab tudingan itu dengan hasil tes urine yang telah dijalankannya.

Dalam surat tersebut, Bintang Emon dinyatakan negatif amphetamine, opiates cocaine, marijuana (THC), dan benzodiazepine.

"Kalo nanti masih ada berita ditangkap karena narkoboy, lucu juga sihBintangemon negatif narkoba, positif kentang mustofa," tulis Bintang Emon dalam caption.

Baca Juga: Kiasah Petapa Sakti 70 Tahun Puasa Siang Malam Tanpa Makan dan Minum, Dokter Tercengang Begitu Meneliti Kondisi Tubuhnya

Sementara itu melansir dari Kompas, tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden Donny Gahral menyarankan komika yang memiliki nama asli Gusti Muhammad Abdurohman Bintang Mahaputra itu melaporkan akun buzzer yang menyerangnya kepada pihak kepolisian. "Kalau memang ada fitnah di situ, ada pencemaran nama baik atau perbuatan tidak menyenangkan, kan bisa dilihat pasal-pasalnya yang mana. Kalau tidak (lapor polisi), ya tidak diproses," tutur Donny.

Baca Juga: Pernah Tinggal Satu Atap Bareng hingga Sama-sama Cari Beasiswa, Sandiaga Uno Terang-terangan Bongkar Masa Lalu Ayah Atta Halilintar yang Sempat Nelangsa: Ngalamin Kesulitan Ekonomi Terus Bangkit Lagi!