Find Us On Social Media :

Dua Bulan Glenn Fredly Meninggal, Begini Kondisi Terbaru Makamnya, Menyentuh Hati!

By Corry Wenas Samosir, Jumat, 26 Juni 2020 | 17:45 WIB

Mutia Ayu dan Glenn Fredly.

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Belum lama ini, Mutia Ayu dan keluarga mendatangi makam Glenn Fredly di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan.

Hal itu terlihat pada pantauan Grid.ID dari unggahan Instagram sang adik Glenn Fredly, Uchie Patty.

Lewat unggahan tersebut  terlihat ada perubahan dari nisan mendiang Glenn Fredly.

Baca Juga: Bikin Haru, Mutia Ayu Kembali Kenang Pernikahannya dengan Glenn Fredly, Ternyata Mendiang Sempat Bisikan Pesan Ini Kepada Sang Istri

Yang sebelumnya makam ditancapkan kayu salib, kini batu nisan itu telah didesain berbentuk gitar.

Tak lupa sang adik juga menuliskan keterangan dalam foto unggahannya.

"Hi, bung. Sedang apa di sana?" tulis Uci dikutip Grid.ID, Jumat (26/6/2020).

Baca Juga: Ditinggal Glenn Fredly untuk Selama-lamanya, Tompi Bikin Netizen Mewek Usai Akui Kangen dengan sang Sahabat: di Foto Dia Masih Tembem...

Selain itu di batu nisan mendiang, tertulis sebuah kalimat manis yang menyentuh hati.

"Bawa aku, baringkan aku di bawah pohon Tarbantin yang sejuk dan indah".

"Biarkanku menikmati sendiriku bersama-Mu, di bawah leontin langit biru kesayangan-Mu. Sungai, laut, bukit adalah kita".

"Aku hanya debu yang sangat kau cintai selamanya," begitu bunyi tulisan dalam nisan tersebut.

Baca Juga: Ditinggal Pergi Glenn Fredly untuk Selama-lamanya, Sang Mantan Manajer Kini Rela Banting Setir Jualan Makanan di Warung Sederhana

Atas unggahan itu, netizen pun langsung membanjiri kolom komentar Uchie Patty.

"Bung you know that we love you. Kata-kata terakhir bung yang terukir di nisan sangat menyentuh hati, jiwa dan nurani. Kau abadi di hatiku senantiasa," tulis komentar @marlenalandesman.

"Unik sekali, pasti senang rumahnya dibuat indah gitu," tulis komentar @alvin_basukihambali.

"Bagus sekali pusara bung Glenn. Semua lagunya sangat bagus. Bangga Gewa punya papa yang hebat dan mama yang cantik," tulis komentar @grasianajilly.

Baca Juga: Unggahan Istri Glenn Fredly Bikin Hati Ambyar! Mutia Ayu Setiap Pagi Ajak Gewa Menyapa Foto Mendiang Ayah

Sebagaimana diketahui, sudah dua bulan penyanyi Glenn Fredly meninggal dunia. 

Glenn Fredly meninggal dunia pada 8 April 2020 di Rumah Sakit Setia Mitra, Jakarta Selatan.

Pelantun 'Kisah Romantis' meninggal akibat penyakit meningitis atau radang selaput otak yang dideritanya.

(*)