Find Us On Social Media :

Meski Tengah Menghadapi Pandemi, Indonesia Cetak Prestasi Sandang Status Negara Berpendapatan Menengah ke Atas dari Bank Dunia, Ini Keuntungannya!

By None, Jumat, 3 Juli 2020 | 12:23 WIB

Meski Tengah Menghadapi Pandemi, Indonesia Cetak Prestasi Sandang Status Negara Berpendapatan Menengah ke Atas dari Bank Dunia, Ini Keuntungannya!

Namun, berkaitan dengan peningkatan status tersebut, Luhut justru mengaku cukup kaget.

Baca Juga: Stop Kebiasaan Makan Sayur Bayam dengan Lauk Tempe Goreng, Bila Dikonsumsi Bersamaan Makanan ini Justru Berbahaya Bagi Kesehatan

Terlebih status baru ini disandangkan kepada Indonesia di masa pandemi Covid-19 dan kondisi ekonomi yang tentu sedang tidak baik dan normal.

"Saya ingin juga menyampaikan berita yang baik juga buat kita bahwa Indonesia ini diumumkan oleh World Bank telah naik dari lower middle income country, menjadi upper middle income country."

"Saya juga cukup kaget melihat ini, karena diumumkan pada saat keadaan seperti saat ini," katanya dalam launching kampanye virtual Bangga Buatan Indonesia, Rabu (1/7/2020) dikutip dari Kontan.co.id.

Indonesia sendiri membutuhkan waktu yang terhitung lama untuk kenaikan status ini.

Baca Juga: Makan Malam Tak Bakal Mengganggu Diet Kalau Menunya Makanan Ini, Santap 30 Menit Sebelum Tidur dan Rasakan Manfaatnya!

Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkapkan, Indonesia butuh waktu 23 tahun untuk bisa masuk dalam kategori negara berpendapatan menengah ke atas dari kategori negara berpendapatan menengah ke bawah.

Sri Mulyani pun membandingkan waktu yang dibutuhkan Indonesia dengan negara setara lainnya untuk bisa mencapai status tersebut.

Brasil misalnya, untuk bisa mencapai status sebagai negara berpendapatan menengah ke atas membutuhkan waktu 25 tahun.

Baca Juga: Sebut Perpisahan sebagai Takdir Tuhan, Laudya Cynthia Bella Gagal Sembunyikan Kesedihan

Sementara Malaysia membutuhkan waktu 22 tahun untuk mencapai status tersebut.

Adapun Meksiko membutuhkan waktu 28 tahun untuk beralih status dari negara berpendapatan menengah ke bawah menjadi menengah ke atas. (*)

(Tribunnewswiki.com/Kontan.co.id/Ris/Adi Wikanto/Ade Miranti K/)

Artikel ini telah tayang di Tribunnewswiki dengan judul Resmi Berstatus 'Upper Middle Income Country' dari Bank Dunia, Apa Saja Keuntungan bagi Indonesia?