Find Us On Social Media :

Bekas Jerawat Mengganggu Penampilanmu? Jangan Panik, Berikut 5 Solusi Agar Kulit Wajahmu Kembali Mulus dan Bebas Jerawat

By Hananda Praditasari, Senin, 13 Juli 2020 | 16:40 WIB

Jerawat

Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari

Grid.ID - Banyak orang menjaga kulit mereka agar tetap sehat ketika mereka memiliki bekas jerawat pada wajah.

Menderita gangguan jerawat mungkin membuat tidak nyaman semua orang di masa muda.

Namun ketahuilah jerawat tumbuh karena adanya perubahan hormon yang dapat memengaruhi penampilan wajah kita.

Ini akan lebih membuat tidak nyaman ketika jerawat dan bekas jerawat itu dibiarkan saja.

Baca Juga: Jadi Perjaka Tua Hingga 70 Tahun, Kakek ini Rela Beri Mahar Rp9,3 Miliar Untuk Persunting Gadis Usia 20 Tahun

Melansir dari steptohealth.com, pada Senin (13/7/2020) kami akan memberikan solusi untuk menyamarkan bekas jerawat pada kulit.

Berikut adalah obat yang akan membantu menjaga kulit kamu tetap sehat meskipun memiliki bekas jerawat.

1. Lidah Buaya

Daging dari daun mengandung ekstrak nabati yang memiliki sifat regeneratif yang luar biasa.

Mereka terkenal karena manfaatnya bagi kulit, dan sangat relevan untuk menyamarkan bekas jerawat dan kesehatan kulit.

Gunakan sedikit bubur lidah buaya, setidaknya satu sendok teh dan oleskan ke kulit kamu.

Biarkan selama 30 menit. Cuci dengan air hangat sesudahnya.

2. Soda Kue

Natrium bikarbonat adalah pengelupas yang efektif, dan baik untuk bekas jerawat dan kesehatan kulit.

Melembabkan wajah kalian dan oleskan sedikit soda kue selama beberapa detik pada kulit.

Kemudian, basuh dengan air hangat, ingat kalian tidak boleh menggunakan obat ini terlalu banyak.

Baca Juga: Sering Dijauhi Orang, Nyatanya Lemak dari 5 Makanan Ini Malah Dibutuhkan Tubuh! Jangan Takut Lagi Konsumsi Mulai Sekarang

3. Lemon

Buh lemon sangat baik untuk kesehatan kulit, kamu bisa menggunakannya sebelum tidur.

Basahi kapas dengan jus lemon dan oleskan ke bekas luka selama sekitar 15 menit.

Penting untuk diketahui, jika kalian menggunakan air lemon di wajah, sangat disarankan agar tidak memaparkan diri di bawah sinar matahari.

Karena ini dapat merusak kulit kamu, jadi pakailah di malam hari .

4. Tomat

Buah Tomat memiliki sifat anti-exfoliant dan juga kaya akan beta-karoten, yang sempurna untuk merawat kulit kita.

Untuk memanfaatkan khasiatnya, potonglah tomat menjadi irisan dan biarkan di kulit Anda selama 10 menit.

Jika kamu memiliki waktu lebih, kamu juga bisa membuat tonik yang sangat baik dengan buah tomat dan mentimun.

Campurkan tomat dan setengah mentimun dalam blender.

Kemudian basahi bagian yang sakit dengan tonik yang luar biasa ini dengan perantara kapas.

Baca Juga: Sering Dijauhi Orang, Nyatanya Lemak dari 5 Makanan Ini Malah Dibutuhkan Tubuh! Jangan Takut Lagi Konsumsi Mulai Sekarang

5. Vitamin E

Vitamin ini sangat diperlukan untuk merawat kulit kita.

Kamu dapat menemukannya di apotek dan toko herbal di mana pun.

Vitamin E sangat sempurna untuk menciptakan kulit yang bersinar dan tampak sehat.

Pertimbangkan Vitamin E ketika berhadapan dengan bekas jerawat dan kesehatan kulit.

(*)