Find Us On Social Media :

Pandemi Tak Lagi Jadi Halangan Untuk Bepergian, Penumpang Kereta Api Bisa Rapid Test di Stasiun

By None, Senin, 27 Juli 2020 | 13:04 WIB

Penumpang kereta api di masa pandemi covid-19.

“Jadi kami enggak masalah berapa kali waktu naik keretanya. Tapi sesuai aturan pemerintah, masa berlaku rapid test 14 hari. Jadi, penumpang itu selama masa waktu 14 hari monggo mau naik kereta berapa kali,” ujar dia.

Baca Juga: Bertabur Berlian, Mahalnya Penampilan Joy Red Velvet di Dream Concert 2020, Bernilai Lebih dari 6 Miliar!

Syarat rapid test di stasiun

Apa saja syarat bagi mereka yang ingin melakukan rapid test di stasiun?

Syaratnya, penumpang hanya perlu menunjukkan tiket atau kode booking tiket KA jarak jauh.

“Misal, 3 hari lagi mau berangkat, tapi mau rapid-nya sekarang, bisa. Syaratnya, menunjukkan kode booking pemesanan tersebut bahwa mereka sudah melakukan pemesanan kereta api,” kata Joni.

Ia mengimbau, mereka yang ingin melakukan rapid test di stasiun sebelum naik kereta api, agar tetap mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker dan menjaga jarak.

Pihak KAI akan menempatkan petugas untuk memastikan antrean sesuai aturan jaga jarak.