Find Us On Social Media :

Laksanakan Salat Idul Adha 2020 di Tengah Pandemi Virus Corona, Tya Ariestya Ungkap Kerinduan: Udah Kangen Banget Bawa Anak-anak Jalan ke Luar Rumah

By Hananda Praditasari, Jumat, 31 Juli 2020 | 14:40 WIB

Laksanakan Salat Idul Adha 2020 di Tengah Pandemi Virus Corona, Tya Ariestya Ungkap Kerinduan: Udah Kangen Banget Bawa Anak-anak Jalan ke Luar Rumah

Laporan Wartawan Grid.ID, Hananda Praditasari

Grid.ID - Perayaan Idul Adha 1441 H tahun 2020 berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.

Pasalnya, semua umat beragama Islam menggelar salat Idul Adha 2020 di masa pandemi virus corona.

Tentu hal ini membuat ketar-ketir sejumlah masyarakat yang ingin menunaikan salat Idul Adha 2020 secara berjamaah.

Baca Juga: Potret Perayaan Idul Adha Pertama Bunga Citra Lestari Tanpa Kehadiran Ashraf Sinclair

Pemerintah juga mengimbau agar salat dilakukan di rumah masing-masing untuk menanggulangi risiko penyebaran virus Covid-19.

Namun, ada pula sejumlah pemerintah yang mengizinkan penyelenggaraan salat Idul Adha.

Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @tya_ariestya, Jumat (31/7/2020), selebriti Tya Ariestya usai melaksanakan salat Ied dengan menerapkan protokol kesehatan.

Baca Juga: Atta Halilintar Pilih 2 Ekor Sapi Terbesar untuk Kurban, Bobotnya Sampai 1 Ton Lebih dengan Harga Rp 85 Juta

"Minal aidin wal faidzin, selamat hari raya Idul Adha," tulis Tya Ariestya dalam caption unggahan.

"Semoga semuanya di kondisi yang spesial saat ini, kita tetap diberikan kesehatan, rezeki dan berkah nya.

"Jangan lupa tetap jalani protokol Demi kesehatan bersama," lanjutnya.

Baca Juga: Hari Raya Idul Adha, Chand Kelvin Jadi Panitia Kurban: Jadi Tukang Jagal Dulu

Sembari memasang potret bersama suaminya yakni, Irfan Ratinggang, Tya Ariestya mengaku sangat merindukan momen kebersamaan dengan keluarga kecilnya.

"Hari ini aku sholat ied tanpa anak-anak dan insya allah tetap berusaha menjalani PSBB, pakai masker, bawa sajadah masing masing, jarak shaf shalat 1.5 meter dengan yang lain," tutur Tya Ariestya.

"Masya Allah, semoga pandemi COVID-19 cepat berlalu udah kangen banget bawa anak jalan jalan ke luar rumah," pungkasnya.

Baca Juga: Mendiang Olga Syahputra Salurkan Satu Ekor Sapi dan Dua Ekor Domba yang Diamanatkan ke Billy Syahputra

"Kalau yang lain udah berani bawa anak-anak kah?" tanya Tya Ariestya kepada publik.

(*)