Find Us On Social Media :

Tak Pernah Merasa Sakit Apa pun pada Tubuhnya, Feby Febiola Buka-bukaan saat Pertama Kali Mengetahui Ada Penyakit Ganas di Indung Telurnya

By Rissa Indrasty, Selasa, 4 Agustus 2020 | 15:45 WIB

Feby Febiola ungkapkan kisah awal dirinya menderita kista ovarium.

Pasalnya, selama ini Feby Febiola merasa tubuhnya sehat.

Keluhan yang dirasakannya juga tak terasa seperti ada penyakit ganas di dalam tubuhnya.

Baca Juga: Jalani Kemoterapi Kedua Demi Sembuh dari Kanker Ovarium, Feby Febiola: Hati yang Gembira Adalah Obat

"Nggak ngerasa apa-apa, kalau soal menstruasi normal, cuman udah dua minggu ini gue ngerasa kayak kembung-kembung gitu loh, terus kayak makan tuh nggak enak".

"Gue tuh ngerasa, gue bisa makan tapi kayak mau muntah. Smentara gue doyan makan, kenapa nih?" kata Feby Febiola.

Kemudian, Feby Febiola pun diminta melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk memastikan perihal penyakit yang bersarang di tubuhnya.

Baca Juga: Tak Takut Lagi Dihakimi dan Dijauhi Orang-orang, Feby Febiola Kini Tampil Apa Adanya Meski Berkepala Plontos : Menyembunyikan Penyakit Itu Tidak Enak!

"Terus disuruh tumor marker sama disuruh CT Scan. Nah, tumor marker itu harus dikirim ke Jakarta dan waktu itu lagi PSBB, jadi hasilnya baru dua minggu lagi".

"Cek darah, hasil darah gue baik-baik aja, gue mulai lebih lega dong gue nggak apa-apa nih, semua bagus, cek hati segala macam baik-baik aja".

"Tumor marker masih dua minggu, sementara CT Scan langsung kelihatan kan".

"Jadi itu tuh massa-nya udah besar banget sekitar 16 sentimeter tumornya," ungkap Feby Febiola.

Baca Juga: Tak Disangka, 4 Makanan Kesukaan Kaum Wanita ini Bisa Picu Kista Seperti yang Dialami Feby Febiola