Find Us On Social Media :

Sempat Sarapan Bubur Ayam hingga Akhirnya Drop, Ini Pesan Terakhir Wali Kota Banjarbaru ke Warga Sebelum Meninggal Dunia saat Lawan Covid-19: Ini Nyata Jangan Dianggap Enteng!

By Novia, Senin, 10 Agustus 2020 | 14:50 WIB

Sebelum meninggal dunia saat lawan covid-19, Wali Kota Banjarbaru, Nadjmi Adhani pernah beri pesan untuk warga.

Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah

Grid.ID - Kabar duka tengah menyelimuti Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Senin (10/8/2020).

Wali Kota Banjarbaru Nadjmi Adhani dikabarkan meninggal dunia di RSUD Ulin Banjarmasin.

Ia dirawat di rumah sakit tersebut lantaran dinyatakan positif covid-19.

 Baca Juga: Datangi Polda Metro Jaya, Anji dengan Tegas Akui Siap Hadapi Kasus Dugaan Berita Bohong

Dilansir Banjarmasin.Tribunnews.com, almarhum sang wali kota pada Minggu, (9/8) pagi masih sempat sarapan bubur ayam.

Namun, setelah sarapan, kondisinya justru mulai menurun.

Kendati sempat membaik, Nadjmi kembali drop pada malam hari.

 Baca Juga: Detik-detik Sinabung Kembali keluarkan Erupsi, Gunung di Sumatera Utara itu Semburkan Abu Vulkanik hingga 7.460 Meter

"Beliau masih sarapan bubur ayam pada Minggu pagi. Sekitar jam 10 pagi, kondisi beliau mulai menurun.

Memang sempat membaik, namun drop lagi pada malam hari," Kabag TU Rumah Sakit Idaman Daerah (RSUD) Kota Banjarbaru, Firmansyah.

Firmansyah juga menyebut almarhum Nadjmi Adhani mengidap emboli paru, kondisi ini diketahui pada Kamis, (06/08/2020).

 Baca Juga: Ngaku Pernah Ditimpuk Tanah Liat Becek Saat Manggung hingga Cuma Diberi Honor Rp 250 Ribu per 3 Jam, Ayu Ting Ting Bikin Atta Halilintar Syok Usai Kini Berhasil Raup Rp 1 Miliar per Bulan: Artis Paling Kaya!

"Sebelum kondisi beliau drop, kami masih sering berkomunikasi.

Pada Minggu pagi kondisi beliau masih membaik. Namun pada malam hari, kondisi beliau terus menurun," katanya.

Sementara itu, sebelum meninggal dunia, rupanya Nadjmi Adhani sempat memberikan pesan kepada para warganya terkait virus corona.

 Baca Juga: Tak Lagi Jadi Tempat Karantina, Kantor Shah Rukh Khan Kini Beralih Fungsi sebagai ICU untuk Pasien Kritis Covid-19!

Dikutip dari Tribunwow.com, pesan itu disampaikan sang wali kota dalam sebuah video saat mengonfirmasi bahwa dirinya positif Covid-19 pada Juli lalu.

"Hari ini saya beserta ibu, berdasarkan hasil swab terkonfirmasi positif Covid-19," ujar Nadjmi Adhani dalam rekaman video, Senin (27/7/2020).

Tak hanya mengonfirmasi terkait kondisinya, Nadjmi juga mengingatkan kepada warga Banjarbaru untuk tak menganggap enteng virus tersebut.

 Baca Juga: Gengsi Akui Dirinya Cemburu, Raffi Ahmad Bongkar Kesal saat Nagita Slavina Ngobrol Akrab dengan Sosok Ini, Gigi Syok: Serius Cemburu sama Dia?

Ia mengatakan bahwa virus itu nyata dan harus dilawan secara disiplin.

"Saya ingin mengingatkan kepada warga Banjarbaru bahwa persoalan Covid-19 jangan dianggap enteng.

Ini benar-benar nyata dan kita harus melawannya dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan," ungkapnya.

Sambil mengenakan masker oksigen, Ia tak lupa meminta doa kepada masyarakat untuk kesembuhannya.

"Saya minta doa untuk kesembuhan kami agar diberi kekuatan, kemudahan dalam berobat dan juga bisa melewati ini dengan baik," tandasnya.

(*)