Find Us On Social Media :

Daniel Craig Berduka, Ayahnya Meninggal Dunia di Usia 77 Tahun karena Menderita Kanker Hati!

By Mia Della Vita, Kamis, 27 Agustus 2020 | 10:09 WIB

Ayah Daniel Craig dikabarkan meninggal dunia karena menderita kanker hati.

Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita

Grid.ID - Aktor James Bond, Daniel Craig tengah dirundung suasana duka.

Pasalnya, ayah Daniel Craig, Tim Craig dikabarkan meninggal dunia pada Kamis (20/8/2020) pekan lalu.

Ayah Daniel Craig mengembuskan napas terakhirnya dalam usia 77 tahun di kediamannya, Shropshire, Chester, Inggris.

Mengutip Daily Star, Kamis (27/8/2020), Tim Craig meninggal karena menderita kanker hati.

Baca Juga: Terlihat Semakin Sumringah Sejak Miliki Anak Angkat, Ridwan Kamil Mengaku Memiliki Alasan untuk Membeli Baju Baru!

Istri mendiang, Kirsty dikatakan sangat bersedih atas kepergian sang suami untuk selamanya.

Semasa hidupnya, Tim Craig dikenal sebagai direktur perusahaan perekrutan Kirsty Craig Associates, yang berbasis di Riverside Innovation Center di Chester.

Tim mendapatkan banyak perhatian penduduk Chester sejak putranya, Daniel berperan sebagai James Bond.

Dalam sebuah wawancara, Tim pernah mengungkap rasa bangganya terhadap putranya, Daniel Craig.

"Dia tidak berbicara tentang diriku, dan aku juga tidak berbicara soal dirinya."

"Tetapi, aku sangat bangga padanya karena dia adalah aktor yang sangat luar biasa," kata Tim.

Baca Juga: Bikin Terharu, Haechan NCT 127 Tulis Pesan Manis Buat Ibu Guru Saat Belajar Bahasa Indonesia!

Tim dan istrinya, Kirsty begitu sangat mendukung karier Daniel Craig di industri Hollywood.

Keduanya beberapa kali menghadiri pemutaran film James Bond yang dibintangi oleh Daniel Craig.

Pertama kali, mereka datang ke pemutaran perdana film Casino Royale di bioskop Odeon, Chester pada 2006.

Casino Royale merupakan film James Bond pertama yang dibintangi oleh Daniel Craig.

Baca Juga: Ngaku di Depan Darah Dagingnya Selalu Terkenang Wajah Mantan Suami yang Khianati dan Disebut Berani Main Serong Sama Pelakor, Maia Estianty: Aku Ngeliat Muka Kalian Bertiga Aja Keinget Bapakmu!

Kemudian, mereka kembali menghadiri pemutaran perdana film Quantum of Solace di Cineworld.

Daniel Craig telah dipilih sebagai James Bond mulai dari tahun 2006 hingga kini.

Ia mengambil alih peran tersebut dari pendahulunya, Pierce Brosnan yang menjadi James Bond di film Casino Royale.

Terakhir, Daniel Craig akan muncul dalam film James Bond ke-25, No Time to Die.

Jika tidak ada perubahan, film tersebut akan tayang perdana pada 20 November 2020. (*)