Laporan Wartawan Grid.ID, Anggita Nasution
Grid.ID - Pemain sinetron Femmy Permatasari putuskan untuk pindah warga negara dan akan menetap di Selandia Baru atau New Zealand tahun ini.
Namun dengan ada virus covid-19, keinginan Femmy Permatasari tertunda.
Padahal Femmy Permatasari telah mempersiapkan surat-surat untuk pindah warga negara dari Indonesia ke New Zealand.
Baca Juga: Terhalang Virus Corona, Femmy Permatasari Tunda Pindah Warga Negara ke New Zealand
"Saya cuma emang rencana sama suami mau pindah tinggal di negara New Zealand sebenarnya ya kalolau nggak ada corona Desember tahun ini kita udah pindah".
"Kita udah prepare semuanya, surat-surat dan tempat tinggal di sana".
"Cuma corona lockdown negara terpaksa pending sampai ini semua selesai," tutur Femmy Permatasari saat ditemui tim Grid.ID di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (27/8/2020).
Bahkan Femmy dan suami sudah mempersiapkan segala sesuatu dengan matang, terutama soal pekerjaan di New Zealand.
Artis 46 tahun itu bahkan akan membuat jasa perjalanan keliling New Zealand.
"Di sana saya rencana mau usaha tour and travel, Femmy Tour namanya".
"Nanti dism sana turnya khusus untuk New Zealand aja, dari south sampai north Auckland gitu," ucap Femmy Permatasari.
Suaminya, Alfons Martinus Purnomo, akan mengontrol bisnisnya yang sudah berjalan.
"Kalau suami udah jalan ya distributor genset, dia mah udah oke oke aja nggak ada masalah," ujar Femmy Permatasari.
(*)