Find Us On Social Media :

Dikenal Berhati Lembut, CEO Agensi Oh My Girl Kepergok Menangis di Showcase Debut Solo YooA!

By Mia Della Vita, Selasa, 8 September 2020 | 21:00 WIB

Berhati lembut, CEO agensi Oh My Girl, Lee Won Min kepergok menangis di showcase album debut solo YooA.

Fans menduga ia menangis karena merasa terharu melihat anggota pertama dari girl group asuhannya melakukan debut solo.

Baca Juga: Usai Hengkang dari Source Music, Mantan Kontestan Produce X 101 Kim Hyeon Bin Pilih Gabung WM Entertainment Bareng Oh My Girl

Menurut mereka, CEO Lee Won Min memang dikenal sebagai pria berhati lembut.

Rekaman dan foto Lee Won Min menangis ini pun mengundang berbagai komentar di dunia maya.

"OMG, dia terlihat seperti paman yang baik hati," ujar seorang netizen dikutip dari Allkpop, Selasa (8/9/2020).

Baca Juga: Seolah Ingin Buktikan Kesuksesan Lagu 'Nonstop', Oh My Girl Colong Piala Kedelapan!

"Oh My Girl bahkan nama grupnya terasa seperti ayah memanggil putrinya yang sebenarnya," komentar warganet.

"Rentang emosinya (Lee Won Min) seperti lagu Oh My Girl," imbuh fans lain.

Sementara itu, YooA telah debut solo dengan merilis mini album perdana bertajuk Bon Voyage.

Baca Juga: Oh My Girl Kembali Juarai Tangga Lagu Musik Korea dengan Lagu Barunya 'NONSTOP', Chukkae!

Mini album debut solo YooA ini telah dirilis pada Senin (7/9/2020) kemarin.

(*)