Find Us On Social Media :

Zaskia Gotik Sudah Sibuk Belanja Perlengkapan Bayi, Netizen Malah Ramai Bahas Usia Kehamilan sang Biduan: Berapa Bulan Usia Kandunganya?

By Widy Hastuti Chasanah, Jumat, 11 September 2020 | 19:40 WIB

Sudah belanja perlengkapan bayi, Zaskia Gotik malah bikin netizen penasaran hingga bertanya-tanya mengenai usia kehamilan.

Laporan Wartawan Grid.ID, Widy Hastuti Chasanah

Grid.ID - Tahun 2020 tentu merupakan tahun yang akan terus diingat oleh pedangdut Zaskia Gotik.

Bagaimana tidak, pada (22/04/2020) lalu, ia resmi melepas masa lajangnya dengan Sirajuddin Mahmud.

Tak berselang lama, sang pedangdut juga mengumumkan kepada publik bahwa ia telah mengandung anak pertamanya pada awal Juni lalu.

Baca Juga: Seru-seruan Bareng Putri Sambung, Zaskia Gotik Ketawa Ngakak Saat Anak Sirajuddin Mahmud Langsung Kabur Tanda Menyerah

Kini, ia pun tengah menikmati kehamilanya sembari menanti kelahiran sang buah hati.

Tak hanya menanti, Zaskia baru-baru ini juga diketahui telah berbelanja untuk keperluan bayinya.

Namun sayang, sang pedangdut malah disentil oleh netizen.

Baca Juga: Adem Banget, Lihat Potret Harmonis Zaskia Gotik dengan Anak Sambungnya!

Hal itu diketahui dari unggahan dia akun Instagramnya @zaskia_gotix pada Jumat (11/09/2020).

Dalam unggahan itu, mantan kekasih Vicky Prasetyo tersebut memposting foto saat dirinya berada di toko perlengkapan bayi.

Dalam foto itu, ia tampil kece mengenakan dress hijau tua dan memadupadankan dengan jaket denim.

Baca Juga: Bertemu Zaskia Gotik di Pesta Ulang Tahun Anaknya, Mantan Istri Sirajuddin Mahmud Sabang: Semoga Silaturahmi Menjadi Lebih Baik Lagi

Bahkan, ia juga terlihat menata rambutnya dengan membuat poni.

Sambil tersenyum sumringah menatap kamera, Zaskia juga terlihat memegangi kereta dorong bayi atau disebut stroller.

Stroller itu terlihat didominasi warna hitam dan warna emas.

Baca Juga: Tampak Akur, Intip Potret Kebersamaan Zaskia Gotik di Antara Sirajuddin Mahmud dan Imel Putri di Ulang Tahun Anak Tunggalnya

Bersamaan dengan foto itu, Zaskia mengaku bahwa ia kebingungan untuk belanja keperluan bayi.

Namun akhirnya ia menemukan sebuah tempat untuk membeli perlengkapan bayi salah satunya adalah stroller.

"Sebagai orang tua baru, Neng kebingungan untuk siapin keperluan baby."

Baca Juga: Bak Tepis Tudingan Tak Rukun, Zaskia Gotik dan Imel Putri Akhirnya Ketemu Sambil Akur Lakukan Hal Ini Saat Rayakan Ultah Sang Anak, Netizen: Lihat Begini Adem...

"Untung team @birdsnbeesbaby siap bantuin neng kemarin, dapet dehh stroller super gemes," tulis Zaskia.

Tak butuh waktu lama, unggahan itu langsung ramai diserbu oleh netizen.

Ada yang memuji penampilan cantik sang biduan, namun banyak pula netizen yang penasaran mengapa sang pedangdut sudah membeli perlengkapan bayi.

Baca Juga: Peluk dan Cium Kening Ibunda Sirajuddin Mahmud, Zaskia Gotik Tiba-tiba Sampaikan Permohonan Maaf kepada Ibu Mertua, Mengapa?

Rasa penasaran itu muncul lantaran netizen menganggap bahwa ibu hamil biasa belanja saat usia kehamilan menginjak 7 bulan.

Tak pelak, netizen pun langsung menanyakan berapakah usia kehamilan sang pedangdut.

"Perut buncitnya udah gede," tulis akun @evesaree.

Baca Juga: Diperlakukan Bak Ratu Usai Diperistri Pengusaha Tajir, Zaskia Gotik Kini Bongkar Tabiat Ibunda Sirajuddin Mahmud Sembari Singgung Soal Permintaan Maaf, Ada Apa?

"Jangan beli dulu, belum mnginjak 7 bulan. Pamali ntar," imbuh akun @munjiahimut17x.

"Berapa bulan usia kandunganya Neng Gotik ?" sahut akun @nirmala_sant71.

"Emang udah 7 bulanan kah? Kok udah belanja perlengkapan bayi," timpal akun @riangeldeden.

(*)