Find Us On Social Media :

Fakta Unik Ulang Tahun Google Ke-22, Nama Perusahaan Raksasa ini Ternyata Hasil Salah Ketik!

By None, Minggu, 27 September 2020 | 14:34 WIB

Fakta Unik Ulang Tahun Google Ke-22, Nama Perusahaan Raksasa ini Ternyata Hasil Salah Ketik!

Grid.ID - Google merupakan salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia.

Tepat hari ini, 27 September 2020, Google merayakan ulang tahunnya yang ke-22.

Ada fakta unik dibalik pembuatan Google 22 tahun lalu, salah satunya pemilihan nama yang ternyata salah ketik!

Baca Juga: Bikin Tak Percaya Diri sampai Minder, Ini Sederet Makanan dan Minuman yang Memicu Bau Badan, Nomor 5 Sering Kita Makan!

Google merayakan ulang tahunnya yang ke-22 pada 27 September 2020.

Kendati sudah familiar buat pengguna internet masa kini, mungkin belum banyak yang tahu bahwa nama mesin pencari ini sebenarnya berasal dari salah tulis.

Sejarah Google dimulai dari proyek yang dikerjakan oleh Larry Page dan Sergey Brin pada 1996.

Baca Juga: Perhiasan yang Terlihat Kusam Bisa Kembali Kinclong, Rahasianya Pakai Bahan Sederhana ini!

Kedua mahasiswa pascasarjana di Stanford University itu mengembangkan mesin pencari bernama "BackRub", yang dioperasikan menggunakan server di kampus mereka.

Pada 1997, Larry ingin mengganti BackRub dengan nama lain.

Dia pun berdiskusi dengan teman-teman mahasiswa lainnya, termasuk seorang kolega bernama Sean Anderson.

Baca Juga: Bukan Hanya Nggak Boleh Dicampur dengan Susu, Sederet Makanan Ini Juga Pantang Dikonsumsi Berbarengan dengan Soda, Kalau Ngeyel Siap-siap Terima Petaka Ini