Find Us On Social Media :

Pura-pura Menolong, Driver Ojol Akhirnya Diamankan Polisi Gegara Curi Tas Berisi Pistol Milik Anggota Polda yang Tengah Tertimpa Musibah Kecelakaan!

By Novia, Rabu, 30 September 2020 | 15:07 WIB

(Ilustrasi) Pura-pura Menolong, Driver Ojol Akhirnya Diamankan Polisi Gegara Curi Tas Berisi Pistol Milik Anggota Polda yang Tengah Tertimpa Musibah Kecelakaan!

Laporan Wartawan Grid.ID, Novia Tri Astuti

Grid.ID - Bukan menolong malah melakukan tindakan tak lazim pada korban kecelakaan, seorang driver ojol akhirnya diamankan pihak kepolisian.

Ya, driver ojol berinisial PRA (40) berhasil diamankan polisi setelah melakukan tindak pencurian pada korban kecelakaan.

Anggota polisi di Denpasar, Bali, mengaku telah mengamankan pelaku Senin (28/9/2020).

Baca Juga: Bak Jatuh Tertimpa Tangga, Pengemudi Ojol Alami Nasib Malang Setelah Terima Order Fiktif, Kini Uang Tabungannya dikuras Habis oleh Penipu!

Melansir informasi dari Kompas.com Rabu (30/9/2020), Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Syamsi membenarkan bahwa salah satu anggotanya mengalami kecelakaan lalu lintas.

Ya, sebelumnya, PRA didapati melakukan tindak pencurian tas milik seorang anggota Polda Bali saat tertimpa musibah kecelakaan.

Kecelakaan itu terjadi di Jalan sunset Road, Kuta, Badung, Bali, pada Sabtu (26/9/2020) lalu.

Baca Juga: Driver Ojol Wanita Dibunuh dengan Sadis hingga Leher Nyaris Putus, Anak Korban Menduga Keluarga Ayahnya Ikut Terlibat: Anak, Istri, Keluarga, Membantu Eksekusi Mama, Semua Sama!

Korban disebutkan mengalami kecelakaan dan menabrak pembatas jalan lantaran tangannya terluka.

Kemudian, sang pengemudi ojol dikabarkan menghampiri korban dan berpura-pura menolong.

"Bukannya mau nolong, tapi justru dia ambil tasnya anggota yang kecelakaan itu. Ini anggota kesakitan dan nggak bisa ngapa-ngapain," kata Syamsi saat dihubungi, Rabu (30/9/2020).