Find Us On Social Media :

Selama Ini Dikenal sebagai Pengusaha Kaya Raya hingga Putuskan Banting Setir Jadi Pejabat Negara, Erick Tohir Blak-blakan Bongkar Jumlah Gaji Jabatan Menteri BUMN: Mayoritas Menteri Kayaknya Nombok Deh

By Asri Sulistyowati, Kamis, 1 Oktober 2020 | 11:30 WIB

Selama Ini Dikenal sebagai Pengusaha Kaya Raya hingga Putuskan Banting Setir Jadi Pejabat Negara, Erick Tohir Blak-blakan Bongkar Jumlah Gaji Jabatan Menteri BUMN: Mayoritas Menteri Kayaknya Nombok Deh

Grid.ID - Selama ini, nama Erick Tohir dikenal sebagai pengusaha kaya raya nan sukses.

Melansir Kompas.com, Erick Tohir merupakan putra dari pengusaha Teddy Thohir dan berhasi menyelesaikan pendidikan sarjananya di Universitas Glendale, California, Amerika Serikat.

Setelah lulus, Erick Tohir melanjutkan pendidikan dan berhasil meraih gelar dari program Master of Business Administration dari National University, California, Amerika Serikat.

Baca Juga: Pegang Jabatan Mentereng di Pemerintahan dengan Gaji Selangit, Erick Tohir Justru Ngaku Tak Bahagia Usai Jadi Menteri Bumn: Ya Ini Jujurlah

Setelah menyelesaikan pendidikannya, Erick Tohir kembali meneruskan bisnis ayahnya di Indonesia.

Kemudian, dia mendirikan Mahaka Group bersama sejumlah teman.

Erick Tohir mulai berkiprah ke bisnis media, yaitu dengan membeli Harian Republika pada 2001.

Baca Juga: Posisinya sebagai Jubir Penanganan Covid-19 Kini Digantikan Prof Wiku Adisasmito, Dokter Achmad Yurianto Ternyata Masih Duduki Jabatan Mentereng Ini!

Kemudian, dia menjadi pemilik Jak TV dan beberapa radio, di antaranya Gen FM, Delta FM, dan Female Radio.

Erick Tohir juga pemilik saham minoritas di tvOne.

Dari bisnis media, Erick Tohir melebarkan bisnisnya ke bidang olahraga.

Ia membeli saham mayoritas klub sepak bola Inter Milan dari Massimo Moratti pada 2013.