Find Us On Social Media :

Ogah Ikuti Jejak Kakaknya yang Kondang Berkat Embel-embel Orang Tua, Ahmad Dhani Bongkar Alasan Tak Pakai Nama Ayahnya, Pentolan Band Dewa 19: Saya Pemberontak!

By None, Minggu, 4 Oktober 2020 | 07:24 WIB

Ogah Ikuti Jejak Kakaknya yang Kondang Berkat Embel-embel Orang Tua, Ahmad Dhani Bongkar Alasan Tak Pakai Nama Ayahnya, Pentolan Band Dewa 19: Saya Pemberontak!

Grid.ID - Darah seni Ahmad Dhani sepertinya turunan dari keluarganya, salah satunya sang kakak Dadang S Manaf.

Sebagaimana diketahui, penyanyi kondang Dadang S Manaf, kakak Ahmad Dhani itu memilih menyematkan nama sang ayah, Eddy Abdul Manaf di belakang namanya.

Namun, hal itu tak dilakukan Ahmad Dhani yang ngaku ogah kondang berkat embel-embel orang tuanya. 

Baca Juga: Biasanya Tampil Cool Malah Kini Rela Pura-pura Tertancap Pedang hingga Guling-guling di Lantai, Ahmad Dhani Tak Sungkan Beraksi Konyol Demi Senangkan Hati Jagoan Kecilnya!

Hal itu terungkap saat Ahmad Dhani berbincang dengan mantan direktur TVRI, Helmy Yahya, di kanal YouTube Helmy Yahya Bicara yang diunggah Kamis (28/5/2020).

"Kenapa tidak pakai nama Manaf belakangnya?" tanya Helmy seperti Grid.ID kutip.

Tanpa ragu, mantan suami Maia Estianty itu menjelaskan alasannya tak menggunakan nama belakang sang ayah.

Baca Juga: Masih WhatsApp-an dengan Ahmad Dhani Meski Sudah Cerai, Maia Estianty Ngaku Justru Disuruh Berbuat Demikian oleh Irwan Mussry: yang Nyuruh Mas Irwan, Kalau Ada Apa-apa Lu Gak Disalahin!

Beda dari sang kakak, penyanyi Dadang S Manaf, pentolan band Dewa 19 itu mengaku pemberontak sehingga ia enggan menggunakan nama ayahnya.

Padahal, ayahnya kerap mengompori anak keduanya menggunakan nama belakangnya agar sukses seperti sang kakak.

"Karena saya rebel (pemberontak)," tegas Ahmad Dhani.

Baca Juga: Besar Nyali Dendangkan Lagu Madu Tiga Milik Ahmad Dhani di Depan sang Istri, Raffi Ahmad Bikin Nagita Slavina Ngamuk hingga Jewer Dirinya: Lu Bilang Astagfirullah Nggak!

"Ayah saya itu selalu bilang, 'makanya Dadang S Manaf itu sukses karena pakai nama papa'.

Saya rebel, gak pake nama papa," jelasnya.

Baca Juga: Dendam Kesumatnya Kepada Ahmad Dhani Seketika Runtuh Usai Nikahi Irwan Mussry, Maia Estianty Blak-blakan Beberkan Alasannya: Langsung Lenyap!

Tak hanya soal nama, suami Mulan Jameela ini juga menceritakan tindakan berontaknya saat disuruh les piano oleh ayahnya.

"Ketika disuruh les piano akhirnya saya gak bisa les karena emang saya (rebel) aja," tukas musisi 47 tahun itu.

Artikel ini telah tayang di laman Grid.ID dengan judul: Beda dengan Sang Kakak, Ahmad Dhani Ungkap Alasannya Ogah Pakai Nama Sang Ayah: Saya Rebel! (*)