Find Us On Social Media :

Sama-sama Jadi Juri Masterchef Indonesia, Chef Juna Akui Sering Dibuat Kesal oleh Kebiasaan Chef Arnold!

By Annisa Dienfitri, Rabu, 7 Oktober 2020 | 07:00 WIB

Sama-sama Jadi Juri Masterchef Indonesia, Chef Juna Akui Sering Dibuat Kesal oleh Kebiasaan Chef Arnold!

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri

Grid.ID - Juri ajang MasterChef Indonesia, Juna Rorimpandey kerap merasa jengkel dengan Arnold Poernomo.

Diakui Chef Juna, ia sangat kesal pada rekan jurinya lantaran Chef Arnold selalu datang tepat waktu di lokasi syuting.

"Kesel karena dia selalu on time. Kesel," ujar Juna seperti Grid.ID kutip dari YouTube Arnold Poernomo yang diunggah Kamis (1/10/2020).

Baca Juga: Terkenal Galak dan Sangar, Chef Juna Ternyata Grogi Gegara Hal Sepele Ini hingga Terang-terangan Ngaku Pernah Sebel dengan Kebiasaan Chef Arnold di MasterChef Indonesia

Padahal menurut Chef Juna, ia merupakan orang yang selalu datang tepat waktu.

Hanya saja akibat waktu syuting yang selalu terlambat, Chef Juna memilih untuk datang terlambat juga.

"Saya orangnya selalu on time, tapi syuting MasterChef selalu late," terangnya.

Baca Juga: Bertampang Sangar hingga Sering Bikin Nyali Peserta MasterChef Ciut, Chef Juna Kepergok Simpan Barang Unyu di Mobilnya, Tawa Nagita Slavina Langsung Meledak

"Jadi saya dengan sengaja dateng mundur. Dengan sengaja loh, ya. Tetapi masih on time," tukas chef Juna.

Sementara itu, Chef Arnold justru selalu datang sesuai waktu yang ditentukan meski syutingnya ngaret.

"Bapak satu ini, sudah tahu syutingnya pasti mundur, dia tetep aja dateng on time," tandas chef Juna.

Baca Juga: Sama-sama Demen Bikin Nyali Peserta Masterchef Ciut, Chef Juna Bongkar Kesan Pertama Ketemu Chef Arnold, Sampai Kaget Tak Karuan Usai Cecar Soal Usia

Kebiasaan Chef Arnold tersebut yang lalu membuat chef Juna tak enak hati sekaligus jengkel.

"Jadi kadang-kadang saya dateng tuh agak gak enak gitu loh. Padahal saya dateng juga gak late sebenernya," terangnya lagi.

Meski begitu, Chef Arnold dan Chef Juna tak pernah merasa kesal saat sedang bekerja bersama.

Baca Juga: Bingung Masak di Rumah Itu-itu Aja? Yuk Coba Masakan ala Chef Juna dan Willgoz, Gampang Loh!

"Tapi secara kerjaan kita gak pernah kesel-keselan. Santai. Di studio pun juga kalau beda opini kita santai," kata Chef Arnold.

"Para juri punya mutual respect yang sangat bagus dan saling melengkapi," timpal Juna.

(*)