Find Us On Social Media :

Tunjukkan Bekas Luka, Aktor Bollywood Sanjay Dutt Akui Menderita Sakit Kanker Usai Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit

By Mia Della Vita, Senin, 19 Oktober 2020 | 12:43 WIB

Bintang Bollywood Sanjay Dutt mengaku mengidap penyakit kanker.

Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita

Grid.ID - Bintang Bollywood Sanjay Dutt membenarkan bahwa dirinya mengidap penyakit kanker.

Hal itu dikatakan Sanjay Dutt dalam unggahan video terbaru di Instagram penata rambut Bollywood, Aalim Hakim.

Kendati demikian, penyakit mematikan itu tidak menghalangi Sanjay Dutt untuk tetap berkarya.

Baca Juga: Taqy Malik Lepas Status Duda, Salmafina Sunan Kira Bebannya Hilang: Ternyata Makin Banyak Beban Gue

"Ini adalah bekas luka dalam hidupku baru-baru ini, tetapi aku akan mengalahkannya."

"Aku akan segera keluar dari kanker ini," kata aktor berusia 61 tahun ini dikutip dari Straitstimes, Senin (19/10/2020).

Sanjay Dutt lantas menunjukkan bekas luka yang menjalar dari alis kirinya di sisi kepalanya.

Baca Juga: Tak Bisa Sembarangan Beli, Inilah Ciri-ciri Tempe yang Sering Dijual Pedagang Nakal, No 3 Sering Diabaikan!

Pernyataan Sanjay Dutt ini keluar setelah mengabarkan bahwa ia akan istirahat sejenak dari dunia hiburan.

"Hai teman-teman, aku sedang istirahat sejenak dari pekerjaan untuk beberapa perawatan medis."

"Keluarga dan teman-teman bersamaku. Aku mendorong pendukungku untuk tidak khawatir atau berspekulasi yang tidak perlu."

"Dengan cinta dan harapan baik kalian, aku akan segera kembali!" kata Sanjay di Twitter.

Baca Juga: Punya Kedekatan Spesial, Nikita Mirzani Bongkar Reaksi Gofar Hilman saat Melihatnya Tanpa Busana

Beberapa waktu lalu, Sanjay Dutt sempat dilarikan ke rumah sakit Lilavati usai mengeluh sesak napas.

Awalnya Sanjay diduga terinfeksi Covid-19. Namun ketika diuji, hasil tes menunjukkan bahwa ia negatif virus corona.

Setelah dinyatakan negatif Covid-19, Sanjay diperbolehkan pulang ke rumah pada Senin (10/8/2020).

Tak lama setelah kepulangannya, beredar kabar bahwa ia menderita kanker paru-paru stadium empat.

"Ketika laporan Covid-19 negatif, ia menjalankan analisis kanker dan hasilnya positif," kata sumber dari rumah sakit kala itu.

Baca Juga: Bahas Momen Mengerikan dalam Hidupnya, Nicole Kidman Berulang Kali Ditinggal Mati Mendadak: Aku Masih Sangat Takut

Awak media telah berusaha untuk menghubungi dokter yang merawat Sanjay, Dr. Jalil Parker.

Namun ia menolak memberikan komentar apapun tentang kerahasiaan pasien.

Sanjay Dutt juga tidak mengatakan apapun soal penyakitnya. Baru kali inilah, ia terbuka membahasnya.

Bersamaan dengan pengakuannya, Sanjay Dutt juga mengabarkan mengenai proyek terbarunya.

Kata Dutt, ia akan mulai syuting film terbarunya, K.G.F: Chapter 2 pada November 2020.

Baca Juga: Siap Menerima Nathalie Holscher jadi Ibu Sambung, Anak-anak Sule Ungkapkan Ayahnya kembali Bersikap Seperti Dahulu Kala: Semenjak Nggak Ada Almarhumah Mama, Ayah Terpuruk

Sanjay Dutt mulai dikenal luas pada pertengahan 1980-an lewat serangkaian film aksinya.

Sayangnya, sepanjang kariernya, ia terlibat dalam berbagai masalah, termasuk penggunaan narkoba.

Dutt pernah dipenjara karena memegang senjata yang dipasok oleh bos mafia yang melakukan pemboman pada Maret 1993.

Dia menghabiskan 18 bulan di penjara sebelum dibebaskan dengan jaminan pada 2007.

Baca Juga: Bongkar Borok Raffi Ahmad di Masa Lalu, Nagita Slavina Terang-terangan Ungkap Alasan sang Suami Putus dari Tyas Mirasih, Gigi: Tahu Ceritanya dari Dulu!

Enam tahun kemudian, dia dikirim kembali ke penjara dan dibebaskan pada awal 2016.

Kehidupan asmara Sanjay Dutt juga penuh dengan lika-liku. Ia pernah menikah sebanyak tiga kali.

Istri pertamanya, aktris Richa Sharma, didiagnosis dengan tumor otak pada 1987 dan meninggal pada 1996.

Ia kemudian menikah lagi dengan model Rhea Pillai, tetapi berakhir pada 2008.

Setelah itu, Sanjay Dutt menikahi mantan aktris Manyata pada tahun yang sama. (*)