Find Us On Social Media :

Tips Menggoreng Ikan Agar Tidak Lengket di Penggorengan, Nomor 2 Paling Penting

By Devi Agustiana, Rabu, 18 November 2020 | 15:10 WIB

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar ikan tidak lengket di penggorengan.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi AgustianaGrid.ID – Bukan hanya gurih dan lezat, ikan juga sudah dikenal punya banyak manfaat kesehatan.Mengutip laman Kompas.com, nutrisi yang terkandung dalam ikan yaitu omega-3 DHA dan EPA.Selain itu, ikan juga memiliki sedikit lemak jenuh, protein yang tinggi, vitamin D, kalsium, yodium, dan berbagai nutrisi penting.Sehingga tidak heran manfaat makan ikan sangat baik untuk kesehatan mata dan perkembangan otak.

Baca Juga: Berwisata ke Macao? Hidangan Lezat Ini Wajib Kamu Coba!Wanita hamil pun disarankan untuk makan ikan, karena manfaat makan ikan dapat membantu perkembangan janin dan menciptakan kehamilan yang sehat.Bagaimanapun menunya, memang ketika mengolah sendiri makanan akan semakin menjamin kebersihan dari makanan itu, termasuk ikan.Apalagi di masa pandemi yang belum usai, membawa bekal makan sendiri harusnya menjadi rutinitas.

Baca Juga: Ini 3 Pilihan Camilan Kekinian untuk Temani WFH di Rumah Aja Biar Kerja Nggak StresNamun, ketika mengolah ikan, seringkali ada kendala.Salah satunya adalah ikan yang menempel dengan penggorengan.