Find Us On Social Media :

Terkenal Berkat Peran Harry Potter, Daniel Radcliffe Justru Tak Mau Gunakan Media Sosial

By Citra Widani, Sabtu, 5 Desember 2020 | 08:45 WIB

Daniel Radcliffe

Laporan wartawan Grid.ID, Citra KharismaGrid.ID - Daniel Radcliffe dikenal baik saat memerankan Harry Potter sejak season pertama.Meski memiliki banyak fans, Daniel memilih untuk tidak menggunakan media sosial dan menjauhinya.Hal tersebut dijelaskannya saat hadir dalam acara 'Hot Ones', yang jatuh pada Kamis (3/12/2020) kemarin.

Baca Juga: Namanya Melejit Setelah Perankan Tokoh Utama Harry Potter, Daniel Radcliffe Mengaku Kesal Didekati Penngemar saat Melakukan Hal Ini!Terlihat Daniel Radcliffe duduk di kursi panas bersama Sean Evans dan menyantap 10 ayam pedas.Selama wawancara, mantan bintang cilik itu mengungkapkan alasan mengapa dirinya menjauhi media sosial.Ia menjelaskan bahwa ketika muda ia kerap membaca komentar yang dituliskan orang-orang tentang dirinya di internet.Pria 31 tahun itu mengungkapkan jika hal tersebut adalah perbuatan yang buruk.

Baca Juga: Rekan Mainnya di Harry Potter Jadi Ayah Beneran, Daniel Radcliffe Ikut Senang dan Bocorkan Masih Berhubungan Dekat dengan Emma Watson dan Rupert GrintKarena menurutnya hal tersebut akan mempengaruhi kesehatan mental."Ketika saya masih muda, oh tidak lagi terima kasih Tuhan, saya selalu ingin mencari komentar tentang diri saya di internet."

"Dan membaca hal-hal seperti itu adalah hal yang gila dan buruk untuk dilakukan," ucap Daniel.Jika memang ingin membaca opini orang tentang dirinya, maka Daniel hanya akan membaca komentar yang baik.Karena Daniel merasa hal tersebut membuatnya terus bersemangat.

Baca Juga: Aktor Harry Potter Rupert Grint Dikaruniai Anak Perempuan, Daniel Radcliffe: Dia akan Jadi Ayah yang Luar Biasa!"Kecuali jika saya ingin membuka internet, maka saya akan membaca hal yang baik-baik saja tentang diri saya.""Hal tersebut membuat saya seperti sedang melakukan perbuatan lain yang menyehatkan," tambahnya.Aktor asal Inggris itu juga menjelaskan kegemarannya pada sebuah program permainan bernama 'Jeopardy'.Bahkan ia juga mengakui jika Jeopardy memberikan seluruh kategorinya untuk Daniel.

Baca Juga: Khawatir Tak Lagi Tenar Usai Film Harry Potter Berakhir, Daniel Radcliffe Berubah Jadi Pria Pemabuk!Aktor tersebut juga membahas Alex Trebek yang meninggal pada hari Minggu, 8 November lalu, setelah bertahan dari kanker pankreas.Radcliffe mengenang masa-masa dimana Alex menjadi pembawa acara 'Jeopardy' selama puluhan tahun.Simak Video selengkapnya di bawah ini!

(*)