Di situlah Baim Wong sadar bahwa dirinya memiliki tanggungjawab besar sebagai YouTuber.
"Di situ saya mikir, 'Gue mending punya 100 followers aja ya daripada jutaan'."
"Mungkin orang-orang ya gitu, kayak selebgram nggak sadar itu, terkadang mereka post normal aja, tapi pertanggungjawabannya besar sekali, malah dibilang itu titipan," ungkap Baim Wong.
Oleh karena itu, Baim Wong selalu berusaha merasa bahwa yang dimilikinya saat ini hanyalah sementara dan bisa hilang kapan saja.
"Ketika orang bilang, 'Ini kontennya bagus', saya bilang, 'Itu titipan doang'. Kalau dibilang saya legawa aja, kalau itu diambil, kita cari aja next-nya apa."
"Saya nggak pernah nunduk pada sesuatu, karena menurut saya titipan. Kiano yang lucu gitu yang saya nggal bisa lepas itu saya bilang itu titipan."
"Jadi nanti di akhirat yang ada kita sama amal ibadah," tutup Baim Wong.
(*)