Find Us On Social Media :

Ingin Lewatin Hari dengan Produktif? Yuk Hindari 4 Hal Ini Setelah Bangun Tidur

By Silmi Nur Aziza, Rabu, 16 Desember 2020 | 13:00 WIB

Ilustrasi bangun tidur

Laporan Wartawan Grid.ID, Silmi Nur A

Grid.ID - Pernahkah kamu merasa ingin produktif namun harimu berjalan terlalu cepat?

Alasannya mungkin karena kamu telah menghabiskan waktu untuk melakukan hal-hal yang tidak produktif.

Beberapa menit pertama di pagi hari akan mengatur suasana untuk sisa harimu.

Baca Juga: Tak Mati Gaya Bersaing dengan Generasi Muda, Titi DJ Justru Merasa Lebih Produktif saat Ini

Jika kamu menghabiskan pagi hari dengan tidak produktif, kemungkinan besar kamu akan kesulitan untuk menjadi produktif di sisa hari itu.

Untuk mencapai hari yang produktif, Grid.ID merangkum hal-hal yang perlu kamu hindari di pagi hari.

Melansir psych2go, berikut hal-hal yang perlu kamu hindari di pagi hari agar harimu produktif!

Baca Juga: Pamer Pose Angkat Cangkul di Ladang Hanya Pakai Tanktop Hitam, Aura Kasih Banjir Pujian Netizen : Otot Kencang, Produktif, dan Go Green!

1. Tidak bangun dengan rencana.

Menrencanakan apa yang akan kamu lakukan seharian di pagi hari mungkin terasa seperti ide yang cerdas.

Meskipun, secara teori, ini sepertinya ide yang cerdas, namun beberapa orang malah menyia-nyiakan sebagian besar pagi mereka untuk merencanakan apa yang akan mereka lakukan.