Find Us On Social Media :

Hidup Bergelimang Harta Usai Sandang Status Tuan Putri Konglomerat Tanah Air, Nia Ramadhani Tunjukkan Jiwa Toleransinya dengan Lakukan Bakti Sosial di Panti Asuhan, Netizen: Suatu Perbuatan yang Baik

By Maria Novika Diah Siswari, Kamis, 17 Desember 2020 | 08:00 WIB

Nia Ramadhani

Laporan Wartawan Grid.ID, Maria Novika Diah Siswari

Grid.ID - Nama Nia Ramadhani sudah tidak asing lagi bagi masyarakat.

Kehidupannya yang seperti cerita putri dari negeri dongeng pun membuat Nia Ramadhani tak pernah luput dari sorotan.

Nia Ramadhani sukses membuat banyak orang merasa iri dengan kehidupannya yang mewah dan bergelimang harta.

Sebagai seorang artis, kehidupan Nia Ramadhani memang tak pernah luput dari sorotan.

Baca Juga: Bikin Putri Majikannya Panik hingga Hampir Nangis Gegara Hal Ini, Asisten Nia Ramadhani Langsung Kena Semprot Istri Ardi Bakrie: Kurang Ajar, Gituin Anak Gua

Kini jadi istri sah dari Ardie Bakrie, kisah cinta Nia Ramadhani dinilai publik sebagai kisah negeri dongeng yang menjadi nyata.

Diketahui Ardi Bakrie adalah putra bungsu dari konglomerat terkenal, Aburizal Bakrie.

Jadi menantu sang konglomerat, Nia Ramadhani mampu mendapatkan apapun yang ia mau.

Meski begitu, Nia ternyata senang melakukan kegiatan amal dengan berbagi dengan orang yang membutuhkan.

Baca Juga: Tak Malu Saat Emaknya Hobi Tampil Layaknya Gadis ABG Meski Sudah Punya 3 Anak, Mikhayla Justru Auto Protes Saat Nia Ramadhani Lakukan Hal Ini: yang Aku Gak Suka Kalau Mama...

Salah satu momennya adalah ketika Nia melakukan bakti sosial di salah satu panti asuhan.

Hal ini tampak dalam unggahan Instagram @ramadhaniabakrie pada Selasa (15/12/2020).

Terlihat Nia membagikan momen dirinya sedang berbagi kebahagiaan Natal di sebuah panti asuhan.

Baca Juga: Minder Dipersunting Anak Konglomerat Sekelas Ardi Bakrie, Nia Ramadhani Ngaku Sering Jadi Bahan Gunjingan Sampai Disebut Cewek Matre: Ada Sesuatu dalam Diri Gue..

Ia membuktikan bahwa harta duniawi tak membuatnya lupa kepada sesama.

Nia bahkan tak keberatan berinteraksi dan berbagi bersama panti asuhan swasta ini.

Dirinya pun menuliskan pesan toleransi di kolom captionnya.

"Berbagi bahagia Natal bersama @kita.turutandil @pantiasuhankarenadoa," tulisnya.

Baca Juga: Pantas sang Cucu dan Cicitnya Ikut Kecipratan Paras Cantiknya, Begini Potret Nenek Nia Ramadhani, Hanna Ingram yang Awet Muda nan Modis di Usia Senja, Disebut-sebut Berdarah Asli Belanda

"Jangan sampai perbedaan agama menghalangi kita dalam berbagi kasih dan kebahagiaan. Akan terasa lebih menyenangkan deh saat kita tidak di 'kotak2an' oleh perbedaan," pungkasnya.

Unggahan ini sukses menuai komentar baik dari netizen.

"Suatu perbuatan yg baik," komentar @romie_eka.

"Nia keren. Artis memang harus seperti ini. Menjadi panutan. Bagaimana hidup bertoleransi dalam beragama," sambung @evasarihutasoit.

Baca Juga: Digugat Cerai Rohimah Setelah Menikah Lagi dengan Eva Belisima, Kiwil: Udah Tahu, Udah Dapet Kabar!

"Status Tertakjub.. Bangga Ka @ramadhaniabakrie . Kita semua bersaudara.. Di atas Agama apapun, Tuhan pasti bahagia jika smua umat saling memberi & menebar kebaikan.. Sehat slalu Ka Nia & Tim.. Terharu," tutur @miss_pitta_simatupang.

"Semenjak Awal berkarir smpai sekarang kk @ramadhaniabakrie adalah idolaku dan inspirasiku.. sehat selalu buat kk dan keluarga @ramadhaniabakrie pling the best," tulis @wilya_afsahara.

(*)