Find Us On Social Media :

Yuk Coba Bikin Donat Kentang Biar Gak Bosan saat Liburan di Rumah, Pakai Trik ini Biar Hasilnya Lembut!

By None, Jumat, 25 Desember 2020 | 20:20 WIB

Yuk Coba Bikin Donat Kentang Biar Gak Bosan saat Liburan di Rumah, Pakai Trik ini Biar Hasilnya Lembut!

Grid.ID - Punya waktu luang saat liburan tapi tak bisa ke mana-mana karena pandemi?

Mengapa tidak mencoba membuat donat kentang untuk camilan lezat sembari mengasah kemampuan memasakmu?

Tenang, dengan mengikuti langkah dan tips berikut ini, kamu pasti akan mendapatkan donat kentang yang lembut ala toko.

Baca Juga: Ungkap Suami Kerap Dongkol oleh Hal Sepele, Jane Shalimar Sebut Arsya Wijaya Tak Masuk Akal : Dia Tersinggung Aku Ngobrol sama Anak Pake Bahasa Inggris

Dalam donat, kentang memang berfungsi dan memiliki kemampuan untuk mengempukkan adonan.

Terasa sekali perbandingannya apabila disandingkan dengan donat yang tidak menggunakan kentang.

Tapi ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar hasilnya antigagal.

Dari pada penasaran, yuk langsung simak tips berikut ini.

Baca Juga: Akun yang Umumkan Lesti Kejora Sebagi Perempuan Tercantik Ke-5 di Dunia Ternyata Palsu, Inul Daratista Ikut Simpati

Cara Membuat Donat Kentang Lembut

Bila kita mempunyai kentang segar dan ingin menggunakannya dalam donat, pastikan bahwa kentang tersebut adalah kentang yang kandungan airnya tinggi.

Bukan kentang yang tidak ada airnya seperti kentang tes.

Kentang yang lembab ini kemudian bisa kita kukus bersama kulitnya hingga benar-benar lembut.

Baca Juga: Ikatannya dengan sang Anak Sambung Lebih Kental daripada Darah, Ashanty Beri Satu Pesan Sendu untuk Azriel Hermansyah hingga Ucapkan Janji Manis : Aku Yakin Kamu Nanti Bisa Jadi Ayah dan Suami yang Hebat

Kemudian, kentang kukus ini bisa kita lumatkan panas-panas sampai benar-benar hancur betul.

Campurkan ke dalam adonan tepung apabila kentang sudah menurun suhunya hingga suhu ruang.

Baca Juga: Dewi Perssik Alami Ruam di Sekujur Tubuh Akibat Terpapar Covid-19, Ivan Gunawan Sempat Tak Percaya: Baru Pertama Kali Lihat Begitu..

Selain menggunakan kentang segar, sebenarnya ada satu jenis bahan yang bisa kita gunakan dalam adonan kue kita.

Bahan tersebut adalah tepung kentang.

Untuk menggunakannya, tepung ini harus kita larutkan dan masak dulu bersama air.

Jumlah air yang digunakan banyak karena tepung kentang bersifat menyerap air.

Baca Juga: Chukkae! BIGBANG Ukir Sejarah sebagai Grup Generasi Kedua yang Pertama Kali Memperoleh 1 Miliar Streaming di Spotify

Tambahkan Tepung Ketan Agar Makin Lembut

Nah, apabila kita menginginkan adonan donat yang ekstra lembut, kita bisa menambahkan tepung ketan.

Sama halnya seperti tepung kentang, tepung ketan yang ditambahkan ke dalam adonan harus dimasak dahulu bersama air, tidak bisa langsung diadoni.

Penambahan kentang dan ketan di dalam adonan tepung dijamin bisa membuat kentang donat lembut dan enak.

Baca Juga: Asmirandah Melahirkan Tepat di Momen Natal, Jonas Rivanno: Ini Kado Terindah yang Pernah Kami Dapatkan

Penambahan kentang dan ketan tersebut dijamin tidak akan mengubah rasa donat dan hanya akan mengubah teksturnya.

Oleh karena itulah donat tetap bisa disandingkan dengan berbagai bahan tambahan.

Contohnya adalah buah-buahan seperti pisang, durian, dan stroberi.

Ataupun kita bisa menggunakan umbi-umbian seperti ubi, singkong, dan talas.

Baca Juga: Senang Bukan Main Saat Kenalan dengan Keluarga Adit Jayusman, Ayu Ting Ting: Sudah Kayak Anak Perawan Mau Dikenalin

Jika ingin rasa yang gurih, kreasikan dengan kacang-kacangan seperti selai kacang, almond, dan wijen.

Serta bahan beraroma seperti cokelat, moka, kopi, pandan, dan stroberi.

Baik dicampur dalam adonan, dijadikan isian, atau dijadikan topping, semuanya begitu lezat.

Bisa jadi ide menarik untuk di coba selama liburan di rumah aja!

(*)

Artikel ini telah tayang di Sajian Sedap dengan judul Terbongkar Cara Membuat Donat Kentang Lembut Meleleh di Mulut, Tambahkan Satu Bahan ini Jadi Rahasianya