Find Us On Social Media :

Baru Sebentar Mengecap Kebahagiaan Usai Kelahiran Anak Pertama Zaskia Gotik, Sirajuddin Mahmud Tetiba Kabarkan Berita Sedih Sambil Terbaring Lemah di Atas Ranjang: Tidak Ada Rumah Sakit yang Menerima

By Novita, Sabtu, 26 Desember 2020 | 18:12 WIB

Baru Sebentar Mengecap Kebahagiaan Usai Kelahiran Anak Pertama Zaskia Gotik, Sirajuddin Mahmud Tetiba Kabarkan Berita Sedih Sambil Terbaring Lemah di Atas Ranjang: Tidak Ada Rumah Sakit yang Menerima

Tak sampai di situ, Sirajuddin yang terlihat lemah di atas ranjang itu lantas memberikan tips agar terhindar dari Covid-19.

"Kata kuncinya 'Jangan pernah ketemu orang yang kita tidak tahu kesehatannya', apalagi satu kendaraan, apalagi satu rumah dengan orang asing yang kita tidak tahu kesehatannya. Sekalipun itu teman dekat kita," tutur Sirajuddin.

Selain itu, pengusaha tajir ini mengatakan minimnya fasilitas kesehatan yang mau menampung pasien positif virus corona.

"Virus ini sangat cepat sekali menularnya. Setelah kita kena tidak ada rumah sakit yang menerima karena full. Jadi harus isolasi di rumah dengan keterbatasan obat-obatan.," ungkapnya.

Baca Juga: Suami Zaskia Gotik Positif Covid-19, Sirajuddin Mahmud: Saya Tertular OTG

Pria asal Kalimantan Barat ini pun mengingatkan perihal patuh protokol kesehatan demi terhindar dari paparan Covid-19.

"Ingat, pakai masker, sering cuci tangan, jaga jarak, jauhi kerumunan, dan jangan ketemu orang-orang yang kita nggak tahu kesehatannya," pungkasnya.

Lewat kolom keterangan Sirajuddin Mahmud kembali menegaskan.

"patuhi protokol kesehatan secara ketat gaesss," tulis @sirajuddinmahmudsabang. (*)