Find Us On Social Media :

Kelewat Sibuk hingga Terjadi Miskomunikasi, Maskapai Ini Terbang Sejauh 225 Km dan Bawa Penumpang ke Bandara yang Salah

By None, Senin, 4 Januari 2021 | 11:10 WIB

Budha Air, salah satu maskapai penerbangan di Nepal.

KOMPAS.com – Kejadian lucu namun menyebalkan terjadi pada sebuah maskapai penerbangan di Nepal bernama Buddha Air.

Maskapai ini diketahui membawa penumpang sejauh 255 kilometer ke bandara yang salah pada Jumat (18/12/2020). Melansir The Kathmandu Post, Minggu (20/12/2020), sebanyak 69 penumpang yang menaiki pesawat ATR 72 dijadwalkan berangkat pada Jumat siang menuju Janakpur.

Baca Juga: Positif Terinfeksi Covid-19, Gubernur Jawa Timur Khofifah Beri Pesan Penting: Jangan Pernah Menyepelekan Virus IniKendati demikian, mereka justru dibawa oleh maskapai tersebut ke bandara yang salah yang terletak di Pokhara. Managing Director Buddha Air, Birendra Bahadur Basnet pun mengakui bahwa kesalahan tersebut berada di pihaknya. Dia juga menuturkan bahwa mereka telah membentuk sebuah komite untuk menginvestigasi kejadian tersebut.Bandara Sibuk Sejak maskapai penerbangan domestik melanjutkan layanan pada 21 September 2020 usai tidak ada penerbangan selama hampir enam bulan, pesawat terbang hampir penuh ke seluruh destinasi.

Baca Juga: Sempat Mengeluh Pusing dan Minta Kerok Rekannya, Seorang Pengemis Tiba-tiba Dikabarkan Meninggal Dunia Setelah Pamit Hendak Minum KopiPada Jumat, terdapat banyak kesibukan di terminal domestik Bandara Internasional Tribhuvan di Kathmandu. Siang itu, cuaca tidak terlalu mendukung untuk penerbangan.  Beberapa penerbangan pun telah ditunda.