Find Us On Social Media :

Punya Kesan Mendalam dengan Pulau Lombok, Syekh Ali Jaber Beri Wasiat untuk Dimakamkan di Pulau Seribu Masjid Itu

By Citra Widani, Kamis, 14 Januari 2021 | 14:19 WIB

Syekh Ali Jaber

Sebelum tutup usia, ternyata Syekh Ali Jaber telah memberikan wasiat kepada sang istri, Umi Nadia.

Ia meminta jika ketika wafat nanti untuk dimakamkan di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Baca Juga: Sempat Berjuang Lawan Covid-19 hingga Jadi Sosok Paling Dikagumi Gegara Sifat Rendah Hati dan Pemaaf, Ternyata ini Pesan Terakhir Syekh Ali Jaber untuk Masyarakat Sebelum Dinyatakan Meninggal Dunia

Meski berasal dari Madinah, Syekh Ali memiliki kesan tersendiri dengan kota Lombok.

Di mana kota tersebut menjadi saksi perjuangannya saat di Indonesia.

Kisah itu diceritakannya melalui Youtube Sasak Update dilansir dari Tribunwow, Kamis (14/1/2021).

"Pertama saya berjuang di Indonesia memang di Lombok, anak saya lahir di Lombok."

"Ketika saya di Lombok ini, saya jauh lebih merasa nyaman," ujarnya.

Selain itu dirinya juga mengungkapkan jika sang kakek adalah seorang pahlawan asli Lombok.

Baca Juga: Nama Syekh Ali Jaber Jadi Trending Topic Twitter Usai Dikabarkan Meninggal Dunia

Dan harus mati syahid lantaran berjuang melawan penjajah Jepang di Ampenan Lombok.

Keinginannya tersebut juga pernah ia sampaikan saat menjadi juri di acara Hafidz Indonesia.

“Ya Allah walaupun saya memilih, memohon meninggal di Madinah. Kalau saya ditetapkan meninggal di Indonesia, mohon saya mau dimakamkan di Lombok,” ucapnya dikutip dari Tribunnewsbogor.

Belum diketahui pasti apa penyebab meninggalnya ulama asal Madinah tersebut.

(*)