Find Us On Social Media :

Sudah Gosok Gigi, Apakah Masih Perlu Menggunakan Mouthwash?

By Ragillita Desyaningrum, Minggu, 31 Januari 2021 | 13:30 WIB

Apakah kita masih perlu berkumur dengan obat kumur walaupun sudah menyikat gigi?

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita DesyaningrumGrid.ID – Menjaga kesehatan mulut dan gigi sangat penting untuk terhindari dari penyakit yang menyerang mulut dan gigi.Untuk tujuan inilah kita dianjurkan untuk menggosok gigi paling dua kali sehari, yaitu setelah sarapan pagi dan sebelum tidur.Menggosok gigi menggunakan sikat dan pasta gigi memang dianggap cara yang paling utama dalam membersihkan mulut dan gigi.

Baca Juga: Mana yang Lebih Baik untuk Kesehatan, Daging Sapi, Kambing, atau Ayam?Lalu, jika sudah menggosok gigi, apakah kita masih perlu menggunakan mouthwash atau obat kumur?Atau bisakah mouthwash atau obat kumur menggantikan sikat gigi untuk membersihkan mulut dan gigi?Melansir dari Kompas.com, obat kumur memang menjadi salah satu pembersih mulut, namun tidak dapat menggantikan rutinitas menyikat gigi.

Baca Juga: Simak 4 Bahaya Anemia, Salah Satunya Bisa Berujung Kematian!Namun bagi beberapa orang, obat kumur juga sama pentingnya dengan sikat gigi dan perlu untuk ditambahkan dalam rutinitas menjaga kesehatan mulut setelah sikat gigi.Hal ini juga yang disampaikan oleh Ketua Departemen Luar Negeri dan Kerjasama Internasional Persatuan Dokter Gigi Indonesia, Prof. Dr. drg. Tri Erri Astoeti, M.Kes.