Find Us On Social Media :

Ashanty Disebut Tak Sungguh-Sungguh Biayai Anak Angkatnya Sekolah di Pesantren, LBH Keadilan Pasang Badan: Ini Mengganggu Psikologi Putra!

By Mahdiyah, Senin, 8 Februari 2021 | 13:57 WIB

Ashanty Dituding Lepas Tanggung Jawab Biayai Sekolah Anak Angkatnya, ART Kesayangan Auto Pasang Badan Ungkit Perilaku sang Majikan yang Berhati Malaikat: Semoga Bunda Sabar dengan Hujatan dan Fitnahan

Laporan Wartawan Grid.ID, Mahdiyah

Grid.ID - Keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty baru-baru ini diterpa kabar tak sedap.

Ya, mereka dikabarkan telah menghentikan biaya sekolah Putra, anak yang mereka angkat.

Sebelumnya mereka telah mengangkat seorang anak penjual cilok menjadi keluarga Hermansyah.

Tak hanya itu, mereka juga memasukan Putra ke pesantren dan membiayai sekolahnya.

Baca Juga: Anak Angkat Ashanty Tak Diterima di Pondok, Istri Anang Hermansyah Dituding Lepas Tanggung Jawab Soal Biaya Sekolah Putra

Namun, baru-baru ini mereka dikabarkan tak lagi membiayai sang anak angkat.

Justru, biaya yang digunakan sebagai uang pangkal sudah dialihkan ke santri yang lain.

Mendapati hal itu, LBH Keadilan pun mempertanyakan kejelasannya.

Melansir Youtube Seleb Cam pada hari Minggu (7/2/2021), pihak LBH Keadilan mengatakan bahwa Ashanty sudah tidak membiayai Putra lagi.

Baca Juga: Sang Majikan Disebut Angkat Anak hanya demi Konten, Asisten Ashanty Langsung Bongkar Perlakuan Istri Anang Hermansyah pada Pekerjanya

Saat pihak LBH Keadilan mengantarkan Putra kembali ke pesantren, pihak pesantren menolaknya.

Menurut pihak pesantren hal itu karena Ashanty sudah tidak lagi membiayai Putra untuk sekolah di sana.

Menurut pihak LBH, pendidikan putra pun kini terganggu karena hal ini.

"Pendidikan Putra ini terganggu. Dia sedang bersekolah di SD Negeri Jurangmangu. Kemudian pindah ke sana tapi kemudian diputus begitu saja tanpa ada surat pindah," ujarnya.

Baca Juga: Jika Tak Ada Penjelasan Terkait Pemberhentian Sekolah Anak Angkat Ashanty, Pihak LBH Akan Laporkan Istri Anang Hermansyah ke KPAI

Selain itu, ia juga mempertanyakan status putra di sekolah.

"Ini statusnya apa Putra ini? Tidak jelas," lanjutnya.

Pihak LBH keadilan juga menyebutkan bahwa hal ini mengganggu psikologi Putra.

"Hal ini tidak hanya mengganggu psikologi Putra, tapi juga mengancam pendidikan Putra," sambungnya.

Baca Juga: Masih Betah dalam Ikatan Pernikahan Meski Prahara Rumah Tangganya Makin Besar, Kim Kardashian dan Kanye West Punya Alasan Berbeda untuk Bertahan

Tak hanya itu, pihaknya meminta agar Ashanty memberikan penjelasan terkait status putra.

 

(*)