Find Us On Social Media :

Kenang Kembali Masa Sulit Sebelum Jadi Idol K-Pop, Jackson Wang GOT7 Ngaku Sempat Merasa Depresi Setelah 3 Hari Jadi Trainee JYP Entertainment: Aku Ingin Keluar

By Mia Della Vita, Sabtu, 20 Februari 2021 | 18:21 WIB

Jackson GOT7 pernah mengalami depresi saat pertama kali tiba di Korea Selatan.

Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita

Grid.ID- Jackson Wang GOT7 belum lama ini menjadi bintang tamu di siaran podcast DIVE Studios.

Selama siaran, Jackson Wang menceritakan proses audisi hingga menjadi trainee JYP Entertainment.

Jackson Wang mengaku sempat mengalami depresi beberapa hari setelah menjadi traineer JYP Entertainment di Korea Selatan.

Baca Juga: Setelah Ayu Ting Ting, Kalina Ocktaranny Turut Umumkan Tak Jadi Menikah, Netizen: Batal Kawin ala Seleb Lagi Ngetrend

"Aku punya beberapa momen berat. Aku tidak tahu bahasa Korea dan aku atlet anggar."

"Apa yang kamu harapkan dari seorang atlet anggar? Kamu berharap mereka menari? untuk bernyanyi? untuk ngerap?" kata Jackson.

Member GOT7 kelahiran Hong Kong ini lalu mencoba menari saat mengikuti audisi JYP Enterainment.

Baca Juga: Beredar Chat Mesra Diduga Percakapan Nissa Sabyan dan Ayus, Netizen Curiga

Awalnya dia pikir tariannya cukup keren. Tapi setelah melihat kembali, menurut dia, ia menari dengan cukup buruk.

"Menari freestyle. Itu buruk. Okey aku sadari itu. Aku merasa senang tetapi (tarian) itu buruk," ceritanya.

Tapi beruntungnya, Jackson Wang lolos audisi dan diterima menjadi trainee JYP Entertainment.

Pelantun '100 Ways' ini lanjut mengungkapkan bahwa kala itu, ia masih berusia 16 tahun.

"Aku tidak tahu bahasa Korea. (Aku tidak tahu) bagiamana menyanyi, menari, dan melakukan segalanya."

"Aku sangat kekar dulu," ungkapnya dikutip Grid.ID, Sabtu (20/2/2021) dari YouTube Dive Studio.

Baca Juga: Sedang Liburan di Lombok, Rachel Vennya Mengaku Mengalami Serangan Panik Sebelum Snorkeling, Apa Saja Gejalanya?

Rekan duet Stephanie Poetri itu pun mengalami depresi setelah tiga hari berada di Korea Selatan.

"Aku datang dan aku dalam kondisi depresi waktu itu sejak hari ketiga di Korea."

"Aku pernah mengatakan, 'Hyung, aku ingin keluar (jadi trainee JYPE)'," katanya kepada Peniel, BM, dan Ashley Choi.

Baca Juga: Anya Geraldine Tak Bisa Pulang Gegara Banjir Sampai Mengungsi ke Hotel, Warganet: Ya Udah Nginep di Rumahku Aja

Mendengar cerita Jackson Wang, Peniel yang juga pernah menjadi trainee JYP Entertainment mengingat kembali momen itu.

"Yah aku ingat. Aku dulu bilang,'Bro kamu baru saja datang ke sini," ujar Peniel sambil tertawa.

Kini Jackson Wang sudah tidak lagi menjadi bagian dari JYP Entertainment.

Setelah kontraknya berakhir, ia memutuskan pindah ke agensi Sublime Artist Agency.

Kendati demikian, ia tetap melanjutkan aktivitasnya sebagai member GOT7.

 (*)