Find Us On Social Media :

Youtuber Appa Jay ‘Kimbab Family’ Bongkar Rahasia Wajib Militer di Korea Selatan!

By Ragillita Desyaningrum, Senin, 22 Februari 2021 | 20:50 WIB

Appa Jay 'Kimbab Family' menceritakan pengalaman wajib militer di Korea bersama dengan ketiga temannya.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Nama Youtuber Kimbab Family mungkin sudah tidak asing lagi di kalangan pengguna Youtube.

Keluarga multi-kultural ini menarik perhatian masyarakat Indonesia karena merupakan keluarga campuran Indonesia dan Korea.

Sang Ayah yang akrab disapa Appa Jay merupakan warga asli Korea Selatan sedangkan sang ibu yang disapa Mama Gina merupakan warga asli Bandung, Indonesia.

Baca Juga: Masih Pandemi, Bagaimana Cara Melatih Kemampuan Berkomunikasi dan Bersosialisasi Anak?

Keduanya menikah lalu mempunyai tiga anak yang menggemaskan yaitu Suji, Yunji, dan Jio.

Melalui saluran Youtube ‘Kimbab Family’ keluarga ini kerap menghibur masyarakat Indonesia dengan konten seputar kehidupan sehari-hari mereka di Korea.

Baru-baru ini pun, Kimbab Family meluncurkan sebuah video di Youtube mereka tentang pengalaman wajib militer Appa Jay di Korea Selatan.

Baca Juga: Drama Perjuangan Haykal Kamil dan Tantri Namirah untuk Membuat Anak Tidak Ngompol dengan Toilet Training, Simak Tipsnya Berikut Ini

Video ini menjawab permintaan Keluarga Online (sebutan untuk penggemar Kimbab Family) yang penasaran dengan wajib militer di Korea.

Pada video itu, Appa Jay tidak menceritakan pengalamannya sendiri, melainkan bersama ketiga teman SMA-nya yang juga pernah mengikuti wajib militer.

Nah, bagi kamu yang penasaran, simak fakta-fakta tentang wajib militer di Korea yang telah dirangkum dari video Youtube Kimbab Family.

Baca Juga: Anak Suka Pilih-pilih Makanan? Alyssa Soebandono Lakukan Trik Ini!

Wajib militer wajib diikuti seluruh pria di Korea Selatan

Betul, seluruh pria dewasa yang merupakan Warga Negara Korea wajib mengikuti wajib militer.

Bahkan, selebriti sekalipun harus mengikuti wajib militer karena bagaimanapun mereka juga Warga Negara Korea.

Adapun minimal kriteria umur yang menjadi persyaratan adalah 20 tahun.

Biasanya, setelah selesai tahun pertama kuliah, pria di Korea akan cuti kuliah selama dua tahun untuk wamil, lalu kembali kuliah setelahnya.

 

Ada tingkatan pemeriksaan kesehatan

Ternyata, sebelum mengikuti wajib militer, ada pemeriksaan yang harus dilakukan untuk melihat kondisi fisik dan kesehatan calon peserta wajib militer.

Kondisi kesehatan seperti berat badan hingga kemampuan mata dalam melihat pun bisa memengaruhi hasil tingkatan pemeriksaan kesehatan.

Tingkatan pemeriksaan ini terbagi menjadi lima, di mana mereka yang dinyatakan berada di tingkat tingkat satu hingga tiga harus mengikuti wajib militer, sedangkan mereka yang di tingkat empat biasanya hanya ditempatkan di kantor pelayanan pemerintah.

Sementara itu, mereka yang di tingkat lima dibebaskan dari wajib militer karena biasanya ada kondisi spesial seperti orang dengan cacat fisik.

Baca Juga: Gara-gara Aksi Kim Jong Un, Rakyat Korea Utara Kini Menderita Gara-gara Kekurangan Pangan Ekstrem, Kura-kura Jadi Santapan Alternatif di Masa Sulit

Penempatan dan lamanya waktu pengabdian

Penempatan wajib militer terbagi menjadi Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara.

Biasanya, untuk masuk ke Angkatan Darat tidak ada tes apapun, namun jika ditempatkan di Angkatan Udara dan Angkatan Laut wajib mengikuti tes.

Bahkan, di Angkatan Udara sendiri kompetisinya bisa 1 banding 3.

Hasil tes ini juga menentukan penempatan atau lokasi di mana mereka yang berada di peringkat satu bisa ditempatkan di domisili mereka.

Mayoritas warga Korea ditempatkan di Angkatan Darat dengan mekaukan pengundian untuk menentukan lokasi penempatan.

Normalnya, wajib militer dilakukan selama dua tahun atau 24 bulan.

Namun mereka yang ditempatkan di Angkatan Udara biasanya harus melakukan pengabdian lebih lama yaitu 27 bulan.

Baca Juga: Kim Young Dae Unggah Foto Bareng Kembarannya di 'The Penthouse', Netizen Auto Histeris: Aduh Si Kembar

Liburan saat wajib militer

Selama dua tahun melakukan pengabdian, biasanya mereka yang mengikuti wajib militer mendapat 4 kali liburan.

Liburan yang pertama adalah liburan setelah 100 hari pertama.

Selanjutnya, Appa Jay menyebutkannya sebagai liburan 1, liburan 2, dan liburan 3 yang durasinya masing-masing 10 hari yang jika dijumlahkan adalah 30 hari.

Artinya, dari dua tahun masa wajib militer, peserta hanya mempunyai libur selama 30 hari.

Namun khusus untuk Angkatan Udara, mereka mendapatkan libur sebanyak 2 malam 3 hari setiap enam minggu.

Liburan itu biasanya digunakan untuk pergi ke rumah.

Baca Juga: Parasite 2: Naskah Rampung, Sutradara Bong Joon Ho Beri Bocoran

Kehidupan di dalam tempat wamil

Selama melaksanakan wajib militer, tentunya peserta wajib militer tidak diizinkan pulang sama sekali kecuali saat liburan.

Mereka pun melakukan segala kegiatan di sebuah barak yang bisa ditempati mulai dari 16 orang hingga 60 orang.

Selama berada di tempat pengabdian, peserta wajib militer wajib mengikuti peraturan yang berlaku di sana termasuk mengikuti cara bicara yang seperti prajurit.

Jika melanggar aturan ini, akan ada hukuman besar.

Appa Jay dan teman-temannya sendiri sering mendapatkan hukuman terutama saat baru menjalani wajib militer karena belum terbiasa.

Artis dan program hiburan

Untuk menghibur tantara serta peserta wajib militer, biasanya diadakan program hiburan yang mendatangkan artis dan penyanyi.

Salah satu teman Appa Jay bahkan mengungkapkan bahwa tempatnya pernah kedatangan SNSD atau Girls Generations.

Kadang kala, selebriti yang juga sedang mengikuti wajib militer saat itu diminta untuk menampilkan pertunjukkan.

(*)