Find Us On Social Media :

Belum Reda Kasus Skandal Perselingkuhan dengan Ayus Sabyan, Tingkah Nissa Sabyan Kembali Jadi Bahan Gunjingan Netizen

By Hana Futari, Selasa, 23 Februari 2021 | 11:13 WIB

Nissa Sabyan

Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari

Grid.ID - Nissa Sabyan belum juga tampil di hadapan publik setelah kabar skandal perselingkuhannya dengan Ayus Sabyan mencuat ke ranah publik.

Di tengah kasus skandal perselingkuhan dengan Ayus Sabyan, perilaku Nissa Sabyan kembali menjadi bahan gunjingan netizen.

Pasalnya, dalam sosial media Twitter kembali muncul video lama Nissa beserta para personel Sabyan lainnya.

Baca Juga: Shandy Aulia Unggah Foto Pakai Baju Renang, Perut Rata sang Aktris Jadi Sorotan Netizen: Iri Deh Lihat Perutnya

Video tersebut diunggah oleh akun Twitter @yujuseungmine.

Dalam video tersebut, Nissa Sabyan tampak baru datang dan menghampiri rekan-rekannya.

Dengan cara bicara manja bak anak kecil, Nissa Sabyan pun menyapa rekan-rekannya.

"Assalamualaikum kalian nungguin aku nggak?" tanya Nissa Sabyan seperti dikutip Grid.ID, Selasa (23/2/2021).

Baca Juga: Kenangan Manis Pahitnya Bersama Saiful Jamil bak Sudah Lenyap dari Benaknya, Dewi Perssik Akui Tak Ada Unek-unek untuk sang Mantan Suami

Kemudian, Nissa Sabyan pun mengungkapkan rasa ketidaksukaannya.

"Enggak mau, enggak suka, gelay," kata Nissa Sabyan masih dengan cara bicara yang sama.

Kemudian terlihat salah satu jari Nissa Sabyan ditarik oleh seseorang.

Video tersebut kemudian dikomentari oleh para netizen.

Baca Juga: Istri Fiesra Besari Terpaksa Memilih Operasi Caesar untuk Kelahiran Anak Pertamanya, Apa Saja Penyebab Ibu Harus Melakukan Pembedahan Saat Persalinan?

Mereka menyoroti kata 'gelay' yang diucapkan Nissa Sabyan dalam video tersebut.

"Ngakak pas gelay nya," kata seorang netizen.

"Gelay tuh apa sih, masih penasaran," kata netizen yang lain.

Kata 'gelay' yang kemudian menjadi trending topic di Twitter itupun lantas menjadi perbincangan netizen.

Baca Juga: Salut! Catherine Wilson Ogah Salahkan Lingkungan Sebagai Penyebab Dirinya Menggunakan Narkoba

Tak sedikit dari pengguna Twitter pun menuliskan kata 'gelay' dalam cuitan mereka.

"Ngga mau, ngga suka gelay, greget banget," kata seorang netizen.

Seperti diketahui, kabar skandal perselingkuhan Nissa Sabyan dan Ayus Sabyan masih terus menjadi bahan perbincangan publik.

Ayus Sabyan sudah membuat video klarifikasi dan meminta maaf pada pihak keluarga juga sang istri, Ririe Fairus.

Sementara itu, Nissa Sabyan belum juga tampil di hadapan publik untuk mengklarifikasi kabar perselingkuhannya dengan Ayus. (*)