Find Us On Social Media :

Nia Ramadhani Pernah Mendapatkan Perawatan karena Kekurangan Zat Besi, Apa Akibatnya?

By Ragillita Desyaningrum, Sabtu, 27 Februari 2021 | 16:01 WIB

Nia Ramadhani ternyata pernah mendapatkan perawatan karena kekurangan zat besi. Menurut dokter, hal ini berakibat pada kondisi fisik Nia yang mudah lelah.

Baca Juga: Nia Ramadhani Jalani Terapi Tambah Zat Besi, Asisten Dibuat Khawatir Akan Dampaknya

Melansir Eat Right via Kompas.com, zat besi memerankan fungsi yang penting dalam membantu membawa oksigen dalam haemoglobin sel darah merah ke seluruh tubuh.

Kekurangan zat besi dapat menyebabkan produksi sel darah merah terganggu sehingga tubuh kekurangan oksigen.

Tidak jarang, kondisi ini dapat membuat seseorang mengalami sesak napas.

Baca Juga: Kelelahan Syuting Drama Laga, Han So Hee Dilarikan ke UGD Akibat Sesak Napas dan Cedera, Agensi: Akan Istirahat untuk Pemulihan

Selain itu, kondisi kekurangan zat besi juga dapat menyebabkan anemia defisiensi besi.

Adapun gejala dari anemia defisiensi besi di antaranya adalah:

- Rasa kelelahan yang ekstrem

- Mudah lesu

- Kulit pucat

- Nyeri dada

- Sakit kepala dan pusing

- Tangan dan kaki dingin

- Peradangan atau nyeri lidah

- Nafsu makan buruk

Baca Juga: Mudah Didapat, Konsumsi 6 Jenis Makanan Ini untuk Mencegah Anemia!

Kekurangan zat besi memang rentan dialami banyak orang, terutama wanita yang sedang menstruasi dan ibu hamil.

Alasannya, wanita yang sedang menstruasi harus kehilangan banyak darah.

Sedangkan pada ibu hamil, tubuh ibu secara otomatis harus memberikan asupan nutrisi seperti zat besi pada bayi di dalam kandungan.

Baca Juga: Yuk Cegah Anemia dengan 4 Kebiasaan Sederhana Ini, Apa Saja?

Untuk itu, penting untuk mengonsumsi makanan yang mengandung zat besi supaya kebutuhan zat besi dalam tubuh dapat terpenuhi.

Makanan-makanan yang mengandung zat besi di antaranya adalah daging merah, sayuran berdaun hijau tua, buah kering, kacang-kacangan dan sereal.

 

 (*)