Find Us On Social Media :

Sering Merasa Gemetaran Setelah Berolahraga? Ternyata Ini Penyebabnya!

By Ragillita Desyaningrum, Sabtu, 27 Februari 2021 | 17:33 WIB

Tubuh gemetar setelah berolahraga sebenarnya hal yang wajar. Namun pada beberapa kasus, hal ini dapat mengindikasikan adanya masalah serius.

Nah, semakin lama kita berolahraga, otot akan mengalami pergantian dengan cepat antara kontraksi dan relaksasi sehingga menyebabkan tremor.

Selain itu, tubuh yang gemetar juga dapat disebabkan oleh sistem saraf pusat yang kehilangan kemampuannya untuk otot berkontraksi selama berolahraga.

Biasanya hal ini terjadi karena kamu terlalu keras dan intens dalam berolahraga.

Baca Juga: Selain Memicu Penyakit Langka Seperti yang Terjadi pada Bams eks Samsons, Inilah Efek Samping Olahraga Berlebihan, Bisa Memicu Penyakit Jantung hingga Depresi

 

Mempertahankan satu posisi

Pernahkah kamu merasa tubuhmu bergetar selagi melakukan plank?

Ternyata, posisi seperti plank yang mengharuskan kamu menahan otot juga merupakan alasan mengapa tubuhmu gemetar.

Hal ini dikarenakan aktivitas unit motorik yang memberikan lebih banyak tenaga ketika kamu menahan ototmu dalam waktu yang lama seperti posisi plank.

Jadi, merasa gemetar pada otot yang sedang bekerja masih dikategorikan sebagai hal yang wajar.

Baca Juga: Bukan Diet, Ternyata Kunci Pola Makan Sophia Latjuba Adalah Mindful Eating, Apa Artinya?

Gula darah rendah

Tahukah kamu bahwa otot yang kamu gunakan selama berolahraga menggunakan glukosa dalam tubuh sebagai bahan bakar?

Nah, ketika kamu berolahraga, terutama dalam watku yang lama dan dengan intensitas yang tinggi, ada kemungkinan glukosa di tubuhmu habis.