Find Us On Social Media :

Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Dikabarkan Menikah April, Pihak KUA Cinere Beri Keterangan

By Hana Futari, Kamis, 11 Maret 2021 | 11:57 WIB

Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah

Laporan Wartawan Grid.ID, Hana Futari

Grid.ID - Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah dikabarkan akan naik pelaminan pada April mendatang.

Sebelumnya, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah mengundur rencana pernikahan yang sebelumnya digembar-gemborkan akan dilaksanakan pada 21 Maret 2021.

Kabar pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar yang disebutkan akan dilaksanakan pada April mendatang dibocorkan oleh Gus Miftah.

Baca Juga: Peringati Isra Miraj, Meisya Siregar Ingatkan Tentang Ibadah, Istri Bebi Romeo: Semoga Kita Semua Diberikan Kebahagiaan Dunia Akhirat

Gus Miftah sendiri sudah ditunjuk Anang Hermansyah untuk menjadi penghulu sekaligus jubir dalam pernikahan sang putri dengan sulung Gen Halilintar itu.

Sementara itu, pihak KUA Cinere pun memberi keterangan terkait pernikahan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar.

Menurut pihak KUA Cinere, Ujang Priskandar belum ada berkas pernikahan atas nama Titania Aurelie Nurhermansyah alias Aurel dengan Muhammad Attamimi Halilintar alias Atta.

"Belum ada," kata Ujang Priskandar ketika dihubungi Grid.ID melalui pesan singkat, Kamis (11/3/2021).

Baca Juga: Ogah Disebut Sedang Dekat dengan Berondong bak Luna Maya, Nikita Mirzani Bocorkan Sosok Pacar Barunya hingga Keseriusan Pengin Nikah Lagi : Dia Punya Anak, Gue Pengen Ini yang Terakhir untuk Selamanya

Seperti diketahui, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar awalnya merencanakan pernikahan mereka dihelat di akhir 2020.

Namun, rencana tersebut gagal terealisasikan.