Find Us On Social Media :

Krisdayanti Buktikan Dirinya Sukses Duduki Kursi DPR RI Berhonor Rp 66 Juta, sang Diva Ungkap Peran Wanita Tak Bisa Diremehkan: Jangan Sepelekan Kekuatanmu!

By Novita, Kamis, 25 Maret 2021 | 12:07 WIB

Krisdayanti Buktikan Dirinya Sukses Duduki Kursi DPR RI Berhonor Rp 66 Juta, sang Diva Ungkap Peran Wanita Tak Bisa Diremehkan: Jangan Sepelekan Kekuatanmu!

Grid.ID - Di balik kehidupannya yang penuh kontroversi, Krisdayanti nyatanya punya karier yang cemerlang di dunia musik.

Dipersunting pengusaha asal Timor Leste Raul Lemos, Krisdayanti tak hanya jadi penyanyi bergelar Diva Indonesia tetapi juga sukses jadi anggota DPR RI.

Sebagaimana diketahui, Krisdayanti telah menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024 dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Baca Juga: Sedang Tak Tinggal dalam Satu Atap, Krisdayanti Rasakan Beban Baru dalam Pernikahannya dengan Raul Lemos

Ia sukses duduki kursi DPR RI setelah memperoleh suara terbanyak dengan mengantongi 132.131 suara di dapil Jawa Timur V yang meliputi Kabupaten Malang, Kota Malang, dan Kota Batu.

Menjadi anggota dewan, Krisdayanti diketahui memiliki honor yang terbilang fantastis.

Gaji yang diterima Krisdayanti sebagai anggota dewan disebut-sebut mencapai Rp 66 juta.

Baca Juga: Aurel Hermansyah Tumpahkan Kejengkelan Gegara Posisinya Selalu Dituding Salah Sebagai Anak, Ashanty Pilih Beri Jawaban Bijak: Intinya Jangan Suudzon

Melansir laman Kompas.com, besaran gaji dan tunjangan anggota DPR mengacu pada Surat Menteri Keuangan No S-520/MK.02/2015.