Find Us On Social Media :

Sang Ayah Menghembuskan Napas Terakhir di Usia 99 Tahun, Pangeran Charles Akhirnya Buka Suara: Ayahku Tersayang Adalah Orang yang Sangat Istimewa

By Bella Ayu Kurnia Putri, Minggu, 11 April 2021 | 19:00 WIB

Pangeran Philip dan Pangeran Charles

Laporan Wartawan Grid.ID, Bella Ayu Kurnia PutriGrid.ID - Mata serta telinga masyarakat dunia saat ini tengah tertuju pada kerajaan Inggris.Pasalnya, suami Ratu Elizabeth II, yaitu Pangeran Philip telah menghembuskan nafas terakhirnya di usia 99 tahun.Tak ayal, banyak orang yang merasa kehilangan sosok suami Ratu Elizabeth II tersebut.

Baca Juga: Pangeran Philip Meninggal Dunia, Prosesi Pemakaman Suami Ratu Elizabeth II Dinamakan 'Operation Forth Bridge'Putra pangeran Philip, yakni Pangeran Charles akhirnya buka suara atas kepergian ayah tercintanya.Melansir dari Just Jared, pewaris takhta kerajaan Inggris ini berpidato di depan rumahnya di Highgrove, Gloucestershire, Sabtu (10/4/2021), waktu setempat.Pangeran Charles mengatakan, ayahnya telah mengabdi pada sang Ratu, keluarga, dan juga negara selama kurang lebih 70 tahun.

Baca Juga: Berhasil Kalahkan Mike Tyson dan Jason Statham, Pangeran William Dinobatkan Sebagai Pria Botak Terseksi di Dunia"Saya secara khusus ingin mengatakan bahwa ayah saya, yang saya yakini selama 70 tahun terakhir telah memberikan pengabdian yang paling luar biasa kepada Ratu, keluarga dan juga negara, serta kepada persemakmuran," katanya dikutip Grid.ID dari Just Jared.