Find Us On Social Media :

Idul Fitri 2021: 5 Amalan yang Dilakukan Sebelum dan Sesudah Salat Idul Fitri

By Mahdiyah, Minggu, 25 April 2021 | 20:15 WIB

MUI himbau Umat Muslim menunaikan ibadah sholat Idul Fitri 2021 di rumah dan silaturahmi Virtual.

"Rasulullah tidak berangkat pada Idul Fitri hingga beliau memakan beberapa kurma."

4. Mengumandangkan takbir

Mengumandangkan takbir ini biasanya sudah dilakukan oleh umat muslim sejak malam hingga menjelang melaksanakan salat Idul Fitri.

Baca Juga: Tren Baju Lebaran 2021: 4 Rekomendasi Hijab Motif Jualan Artis mulai Rp 59 Ribu

Hal ini diterangkan dalam Al-Quran Surat Al - Baqarah atau 185:

"...dan hendaklah kamu sempurnakan bilangan shaum serta bertakbir (mengagungkan) Allah atas petunjuk-Nya yang diberikan kepadamu, supaya kamu bersyukuran".

5. Memperbanyak ibadah di malam Idul Fitri

Saat malam hari menjelang hari raya Idul Fitri, kita dianjurkan untuk memperbanyak ibadah.

Waktu yang dimaksudkan adalah dari Magrib hingga berakhirnya puasa Ramadhan.

Kita dapat mengumandangkan takbir, membaca Al-Qur'an, membaca tasbih atau salat malam.

Hal itu diterangkan dalam salah satu hadis riwayat Ibnu Majah:

"Barangsiapa yang beribadah pada Idul Fitri dan Idul Adha semata-mata mengharap ridha Allah, maka hatinya itu tak akan mati di mana hati-hati orang lain mati.".

Amalan untuk memperbanyak ibadah ini pun dapat dilakukan setelah salat Idul Fitri, agar kita senantiasa mendapatkan pahala dan terhindar dari dosa.

(*)