Find Us On Social Media :

Meminta Maaf Secara Adat kepada Keluarga Ruben Onsu, Orangtua Kandung Betrand Peto Lakukan Ritual Beri Botol Hingga Libatkan Roh-roh

By Corry Wenas Samosir, Senin, 26 April 2021 | 19:39 WIB

Ruben Onsu, Sarwendah, Betrand Peto, Ferdy, dan Vivi.

Laporan Wartawan Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Orangtua kandung Betrand Peto, Ferdy Peto dan Vivi meminta maaf kepada keluarga Ruben Onsu atas kisruh yang terjadi.

Orangtua Betrand Peto pun meminta maaf dengan secara adat dan dipercaya melibatkan roh-roh.

“Melalui proses adat dan bahan-bahannya sesuai dengan kebutuhan ada di NTT, yang sering kami jalankan di NTT,” ujar Ferdy dikutip dari kanal Youtube The Onsu Family, Senin (26/4/2021).

Dalam video tersebut, ayah kandung Betrand Peto itu memegang botol dengan mengucapkan kalimat bahasa NTT.

Kemudian botol tersebut diberikan kepada Sarwendah dan mertua Ruben.

Maksud dan tujuan dari ritual adat ini karena selama ini Sarwendah dicemooh di berbagai media sosial atas kasih sayangnya kepada Betrand Peto.

Keluarga Ruben Onsu dan Sarwendah juga telah menanggung Betrand Peto sampai dihina oleh haters.

Baca Juga: Ayah Kandung Betrand Peto Menyesal dan Meminta Maaf Tak Bersikap Adil pada Putra Sulungnya: Engkau Berhak untuk Dendam