Find Us On Social Media :

Sempat Dialami Tiwi Eks T2 hingga Luka Berdarah, Begini Tips Mencegah Puting Lecet Saat Menyusui, Posisi Bayi Sangat Berpengaruh

By Devi Agustiana, Senin, 3 Mei 2021 | 08:34 WIB

Tiwi Eks T2 mengaku sempat alami puting lecet hingga berdarah saat menyusui anaknya.

Dilansir Grid.ID dari laman Pregnancy Birth Baby, jika mengalami luka pada puting, mungkin karena bayi tidak menempel dengan benar ke payudara.

Rasa sakit ini biasanya berlangsung sekitar setengah menit saat bayi pertama kali memasukkan puting susu ke dalam mulutnya.

Oleh karena itu, pastikan mulut bayi terpasang dengan benar untuk menyusu sejak pertama kali.

Jika tidak memperbaikinya, puting bisa rusak, yang menyebabkan masalah seperti mastitis (infeksi).

Lantas, bagaimana cara agar bayi menempel pada payudara dengan benar?

Baca Juga: Produksi ASI Melimpah Saat Puasa, Begini Tips Bagi Busui yang Tetap Menjalani Puasa Ramadhan!

- Pastikan duduk atau berbaring dengan nyaman. Posisikan dada bayi di dada ibu, dengan mulut dan hidungnya menghadap puting.

- Jika berbaring, biarkan pipi bayi menempel pada payudara. Jika sedang duduk, angkat payudara sedikit agar tidak menekan dagu bayi.

- Posisikan bayi sehingga titik kontak pertama adalah dagu mereka di areola (area berwarna di sekitar puting).

- Dekatkan kepala bayi ke payudara, bukan payudara ke kepala bayi. Dukung bayi untuk bergerak ke tempat yang mereka tuju ke arah puting.

- Pastikan putting, areola, dan sebagian payudara berada di mulut bayi.

Setelah beberapa hisapan, bayi akan mulai menyusu dan menelan dengan ritme yang teratur.