Find Us On Social Media :

Ketagihan Nonton Drakor, Nana Mirdad Sampai Begadang Hingga Lewat Tengah Malam, Ini Nih Bahaya Kebiasaan Begadang untuk Kesehatan

By Ragillita Desyaningrum, Senin, 3 Mei 2021 | 16:08 WIB

Akibat ketagihan nonton drama Korea, Nana Mirdad sampai harus begadang dan bangun kesiangan. Apa bahayanya bagi kesehatan?

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Seperti kebanyakan orang, Nana Mirdad ternyata juga seringkali ketagihan nonton drama Korea hingga larut malam.

Baru-baru ini, ia mengaku sedang tergila-gila dengan drama Korea berjudul Vincenzo yang dibintang Song Joong Ki dan Jeon Yeo Bin.

Saking asyiknya menonton, istri dari Andrew White baru memutuskan untuk tidur setelah lewat tengah malam yaitu pukul 1.05 dini hari.

“Gara-gara Vincenzo, jam segini baru mau tidur” tulis Nana yang dikutip dari Instagram Story @nanamirdad pada Minggu (2/4/2021).

Karena obsesinya ini, ibu dari dua anak ini akhirnya terpaksa bangun kesiangan yaitu pukul 10.56 pagi menjelang siang.

“Series Korea, oh series Korea. Bangun jadi kesiangan, bawah mata pun jadi celong” keluhnya dalam unggahan berikutnya.

Tidur terlalu malam atau begadang memang sering dilakukan orang dengan sadar atau tanpa sadar, terpaksa ataupun sengaja.

Baca Juga: Selalu Terapkan Pola Hidup Sehat, Nana Mirdad Kebingungan Saat Tensinya Rendah: Gara-gara Apa ya Biasanya?