Find Us On Social Media :

Simak 5 Tips Makeup Mata Anti Berminyak Dijamin Bakal Tahan Lama

By Ristiani Theresa, Senin, 3 Mei 2021 | 15:51 WIB

Makeup mata anti luntur

2. Jangan gunakan eye cream secara langsung

Tanpa disadari, kelopak matamu sudah cenderung membuat riasan mata menghilang karena berkedip atau nggak sengaja kamu pegang.

Nah, menggunakan krim mata membuat riasan matamu akan semakin cepat hilang dan bergeser dari tempatnya karena kandungan bahan krim mata yang cenderung melunakkan.

Karena itu, jangan gunakan krim mata terlalu dekat dengan garis matamu, ya, agar eyeshadow dan eyeliner yang kamu gunakan di atasnya nggak cepat menghilang.

Baca Juga: 4 Tips Makeup untuk Pemilik Mata Sipit Agar Terlihat Lebih Besar

3. Gunakan face oil paper

Kalau kamu memiliki kelopak yang sangat berminyak, cobalah untuk memakai face oil paper sebelum menggunakan riasan mata.

Cara ini dipercaya akan membuat kelopak matamu lebih nggak gampang berminyak dan riasan matamu akan tahan lebih lama tentunya.

Baca Juga: Anti Luntur! Simak Tips Makeup yang Tepat untuk Kalian Pemilik Kulit Berminyak Agar Tahan Lama

4. Menggunakan produk yang waterproof

Menggunakan produk yang waterproof dapat benar-benar menyelamatkan kamu dari riasan mata yang hilang.

Seperti halnya maskara dan eyeliner, menggunakan versi yang waterproof akan membuat makeup kamu tahan dan nggak berantakan sampai akhir hari.

Nggak mau, kan, seluruh makeup kamu hancur hanya karena maskara yang nggak waterproof?