Find Us On Social Media :

Selain Masuk Nominasi Billboard 2021, BTS Akan Bersaing dengan Ariana Grande dan Billie Eilish untuk Penghargaan MTV Movie & TV, Ini Kategorinya

By Citra Widani, Sabtu, 8 Mei 2021 | 14:43 WIB

BTS saat perilisan Album BE.

Laporan Wartawan Grid.ID, Citra Kharisma

Grid.ID - Group hit, BTS dinominasikan untuk penghargaan MTV Movie & TV 2021.

Seperti yang diketahui bahwa tahun ini, BTS juga dinominasikan untuk Billboard Music Awards 2021.

BTS mendapat posisi di 4 kategori, yakni Top Song Sales Artist, Top Selling Song, Top Duo/Group, and Top Social Artist.

Penghargaan seni MTV Movie & TV akan kembali dirilis pada 7 Mei 2021.

Nantinya akan ada 2 kategori baru dalam penghargaan tersebut yang dipilih sesuai socially-voted.

Dua nominasi baru tersebut yakni Best Music Documentary dan Best Musical Moment.

Film dokumenter BTS "Break the Silence: The Movie", yang merupakan behind the scene dari tur dunia BTS "Love Yourself: Speak Yourself", telah dinominasikan untuk penghargaan Best Music Documentary.

Baca Juga: Peduli Anak Korban Kekerasan, J-Hope BTS Gelontorkan Rp 1,2 Miliar ke Organisasi Terkait Bertepatan dengan Hari Anak di Korea

BTS akan berhadapan langsung dengan Ariana Grande dengan “Ariana Grande: Excuse Me, I Love You" dan Biggie “Biggie: I Got a Story to Tell".

Grup di bawah naungan BigHit Entertainment itu juga akan bersaing dengan Billie Eilish dengan karya musik dokumenternya “Billie Eilish: The World's a Little Blurry".

Serta Demi Lovato dengan "Dancing with the Devil", Shawn Mendes “Shawn Mendes : In Wonder".

Taylor Swift "Miss Americana", “The Bee Gees: How Can You Mend a Broken Heart'', dan “The New York Times Presents: Framing Britney Spears,” and “Tina.”

BTS sudah berkali-kali mendapatkan nominasi untuk penghargaan internasional.

Maret 2021 lalu, BTS masuk ke dalam nominasi penghargaan musik legendaris Grammy Awards 2021.

Baca Juga: Rayakan Hari Anak Nasional, J-Hope Donasikan Rp 1,2 Miliar untuk Bantu Anak-anak di Tanzania Afrika

Ini merupakan sebuah sejarah, mengingat tak pernah ada grup kpop yang berhasil menembus nominasi Grammy.

Grup yang beranggotakan RM, V, Jimin, Jungkook, J-Hope, Suga, dan Jin itu telah debut sejak tahun 2013 dengan album "O!RUL8,2?".

Nantikan pengumumannya di upacara penghargaan "MTV Movie & TV Awards: Unscripted" —yang akan tayang pada 17 Mei pukul 21.00. ET.(*)