Find Us On Social Media :

Punya Asisten Super Sigap Selama 8 Tahun, Zaskia Sungkar Tangisi Kepergian ART-nya yang Berhenti Kerja : Rasanya Kayak Diputusin Pacar

By Nisrina Khoirunnisa, Selasa, 11 Mei 2021 | 17:15 WIB

Zaskia Sungkar dan ART-nya, Widia Astuti

Laporan Wartawan Grid.ID, Nisrina Khoirunnisa

Grid.ID - Pasangan Zaskia Sungkar dan Irwansyah sedang menjalani fase kehidupan baru sebagai ibu dan ayah.

Tentu tak mudah bagi Zaskia Sungkar dan Irwansyah, namun keduanya dapat melewati berbagai masalah karena dukungan orang sekitarnya.

Adik Zaskia Sungkar, Shireen Sungkar, juga ikut membantu sang kakak saat kewalahan mengurus Ukkasya.

Selain Shireen Sungkar, pertolongan ART Zaskia juga memberi kemudahan bagi istri Irwansyah itu saat berperan jadi ibu.

Sayangnya, Zaskia Sungkar harus merelakan kepergian salah satu ART di rumahnya yang sudah bekerja sejak lama.

Hal itu terungkap dalam unggahan Instagram Zaskia Sungkar, Selasa (11/5/2021).

Bahkan, Zaskia Sungkar sampai banjir tangisan karena tak kuasa ditinggal pergi oleh ART-nya.

Baca Juga: Resmi Jadi Tahanan Kota dan Bisa Keluar dari Rutan, Mark Sungkar Langsung Tancap Gas Jenguk Cucunya dari Zaskia Sungkar dan Irwansyah

"Maafkan mata sembeb. Rasanya kayak diputusin pacar jaman sekolah," ujar Zaskia.

Pasalnya, ART Zaskia Sungkar yang bernama Widia Astuti itu sudah mengetahui betul seluk beluk rutinitasnya setiap hari.

"Makasih banyak ya Wid udah urusin aku dari A-Z, semua barang aku sampe peniti, kamu yang hafal," imbuh Zaskia.